JAKARTA, RADARTASIK.ID – Pemain yang baru mendapat pemanggilan Ole Romeny berpeluang masuk starting eleven Timnas Indonesia untuk pertandingan di bulan Maret 2025.
Ole Romeny punya kesempatan untuk debut bersama Timnas Indonesia, baik saat melawan Australia (20/3) atau Bahrain pada 25 Maret 2025.
Pemain yang membela Oxford United di Divisi Kedua Liga Inggris ini diharapkan bisa menjadi jawaban di sektor penyerangan Timnas Indonesia.
Baca Juga:Profil Pelatih Timnas Australia Tony Popovic, Ini Prediksi Formasi yang Diterapkannya Lawan Timnas IndonesiaHarry Souttar Cedera, Ini Pemain Baru Australia yang Disiapkan Lawan Timnas Indonesia dan China
Dalam 6 pertandingan terakhir putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Nusantara baru mencatatkan 6 gol.
Sebanyak 3 gol dicetak ke gawang Arab Saudi, 2 gol bersarang ke Bahrain, dan 1 gol saat bertandang ke markas China.
Jelang melawan Australia, permasalahan di sektor penyerangan muncul. Ada 2 pemain yang berposisi sebagai striker yakni Ragnar Oratmangoen dan Egy Maulana Vikri harus absen pada pertandingan tersebut.
Ole Romeny yang bermain di sektor penyerangan dapat menjadi solusi dari permasalahan di lini depan.
Pemain berusia 24 tahun ini memungkinkan bermain di banyak posisi. Selain di depan tengah, sebagai posisi asalnya. Dia juga bisa ditempatkan di sektor sayap kiri maupun kanan.
Jika ditempatkan di ujung tombak, maka dia bisa menambal kekosongan yang ditinggalkan Ragnar Oratmangoen.
Hal itulah yang menjadi alasan Ole Romeny berpeluang masuk starting eleven Timnas Indonesia vs Australia maupun Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga:Profil Lengkap Ole Romeny, Striker Anyar Timnas Indonesia yang Bakal Geser Posisi Ragnar OratmangoenDaftar Pemain Australia Lebih Sedikit dari Timnas Indonesia, Tony Popovic Tak Bawa Harry Souttar
Statistik Ole Romeny bersama Oxford United
Sebelum berpindah ke Oxford United, Ole bermain di kasta tertinggi Liga Belanda, FC Utrecht.
Di musim 2024-2025, dia mendapat kesempatan bermain di 13 laga dengan berkontribusi 2 gol. Total menit bermain yang dicatatnya bersama FC Utrecht selama 729 menit.
Kemudian pada bursa transfer Januari 2025, dia mendapat pinangan dari Oxford United.
Hingga saat ini, dia baru mencatatkan 8 laga dengan menyumbangkan 1 gol. Total menit bermain yang sudah dijalankannya mencapai 301 menit.
Statistiknya bersama Oxford United ini berpotensi mengalami kenaikan. Apalagi, masih terdapat pertandingan sisa bersama klubnya itu.
Yang terdekat, dia akan menghadapi Watford sebelum bergabung dengan tim nasional sepak bola Indonesia.
Adapun, pertandingan Oxford United vs Watford akan digelar di Stadion Kassam, Sabtu 15 Maret 2025.