Ingin AC Milan Lebih Italia, Fabio Capello Dukung Allegri Kembali ke Rossoneri

Pemain Persib Ini Layak Main di Serie A, Fabio Capello Tandai Gelandang Enerjik Maung Bandung
Pemain Persib Ini Layak Main di Serie A, Fabio Capello Tandai Gelandang Enerjik Maung Bandung. Foto: Tangkapan layar Youtube
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Fabio Capello menyatakan dukungannya terhadap kemungkinan kembalinya Massimiliano Allegri ke AC Milan.

Menurutnya, jika Rossoneri ingin lebih mengedepankan identitas Italia, Allegri adalah pilihan yang tepat untuk menggantikan Sergio Conceicao.

Saat ini, Milan tengah mencari pelatih baru untuk musim 2025/26, dan Allegri disebut sebagai salah satu kandidat terkuat.

Baca Juga:Ultras Juventus Boikot Laga Melawan Fiorentina: "Kalian Tak Pantas Dapat Dukungan Kami"Monster Loftus-Cheek: Senjata Rahasia AC Milan untuk Taklukkan Como

Dalam wawancara dengan La Gazzetta dello Sport, Capello menepis anggapan bahwa gaya bermain Allegri sudah ketinggalan zaman dan mendukungnya sebagai sosok ideal bagi Milan.

“Jika Milan benar-benar ingin kembali ke identitas Italia—dan saya setuju dengan itu—maka Allegri adalah pilihan terbaik,” kata Capello.

“Di antara pelatih yang tersedia saat ini, dia yang paling berpengalaman. Dia seorang pemenang, sudah mengenal Milanello, dan memahami tim ini karena baru saja menghadapinya sebagai lawan. Singkatnya, dia tahu harus mulai dari mana,” lanjutnya.

Namun, Milan memilki sejarah bahwa kembalinya seorang pelatih ke klub lamanya tidak selalu berjalan mulus.

Capello sendiri mengalami hal tersebut saat kembali ke Milan, begitu pula Arrigo Sacchi.

“Kadang-kadang, para pemain berpikir, ‘Ah, dia sudah kembali, jadi kita bisa santai.’ Saya sendiri mungkin kembali terlalu cepat. Tapi ada pengecualian, lihat saja Ancelotti di Real Madrid. Dengan pemain-pemain seperti itu, segalanya memang jadi lebih mudah,” paparnya.

Sementara itu, Giovanni Galeone—sahabat karib Allegri—yakin bahwa Allegri akan sangat menikmati skuad Milan saat ini.

Baca Juga:Arrigo Sacchi Tak Setuju Allegri Kembali ke AC Milan: "Fans Milan Terbiasa dengan Kesuksesan Internasional"Mateo Retegui: Raja Gol Bergamo yang Nyaris Jadi Rekan Lautaro di Inter Milan

Bahkan, percaya dengan beberapa penyesuaian, Allegri bisa membawa tim ini meraih Scudetto dalam beberapa tahun.

Capello menganggap pendapat tersebut menarik, tetapi mengingatkan bahwa Allegri perlu memahami kondisi mentalitas tim lebih dulu.

“Masalah utama Milan saat ini ada di ruang ganti. Tidak ada pemimpin yang kuat, tidak ada inti pemain Italia yang bisa menjadi panutan,” ujarnya.

“Kesan saya, skuad ini terpecah ke dalam beberapa kelompok kecil. Jika Allegri datang, dia harus mulai dari sana,” tambahnya.

Capello juga tidak setuju dengan anggapan beberapa pihak menilai gaya bermain Allegri sudah usang dan terlalu pragmatis.

0 Komentar