RADARTASIK.ID – Falcon Pictures siap menyapa para pencinta film Indonesia dengan karya terbarunya berjudul Rumah untuk Alie.
Merupakan adaptasi dari novel populer karya Lenn Liu yang sebelumnya telah menarik perhatian pembaca dengan kisahnya yang mengharukan.
Dalam versi layar lebar, peran Alie dipercayakan kepada aktris muda berbakat, Anantya Kirana.
Baca Juga:Negara-Negara yang Siap Menayangkan Film Animasi JumboLink Tayangan Ulang Episode Terbaru Romansa Kampung Dangdut yang Dibintangi Lesti Kejora
Perjuangan Anantya Kirana dalam Mendalami Karakter Alie
Setelah menerima tawaran untuk memerankan Alie, Anantya Kirana langsung membeli dan membaca novel Rumah untuk Alie.
Tidak hanya itu, ia juga membaca versi orisinalnya yang berjudul Alternate Universe (AU). Hal ini dilakukan demi memahami lebih dalam karakter Alie yang penuh luka batin.
Sebagai bentuk totalitas dalam berakting, Anantya tidak hanya mengandalkan bacaan novelnya saja.
Ia juga melakukan bedah naskah bersama sutradara untuk menggali lebih jauh setiap detail emosi yang ada pada karakter tersebut.
Melalui proses ini, Anantya merasa lebih memahami betapa beratnya penderitaan yang dialami oleh Alie.
Menangis Setiap Hari hingga Terbebani secara Emosional
Peran Alie bukanlah karakter yang mudah dimainkan.
Anantya Kirana mengaku bahwa ia harus banyak menangis saat syuting, bahkan perasaan sedih tersebut kerap terbawa ke dunia nyata.
Akibatnya, ia merasa emosional dan kelelahan secara mental karena setiap hari harus memerankan adegan penuh duka.
Baca Juga:Plot Twist di MasterChef Indonesia Season 12, Kisah Cinta Zahra dan FajarBianura Azka Ghifari Lolos Babak Eliminasi Chuang Asia Season 2, Peserta Asal Indonesia
Tidak hanya itu, Anantya juga merasakan beban besar karena karakter Alie sudah begitu dikenal oleh pembaca novel.
Tuntutan untuk menyuguhkan akting yang autentik dan sesuai ekspektasi penonton menjadi tantangan tersendiri baginya.
Namun, ia tetap berusaha memberikan yang terbaik agar penonton dapat merasakan emosi mendalam dari karakter Alie.
Sinopsis Film Rumah untuk Alie
Film Rumah untuk Alie mengisahkan tentang gadis bernama Alie yang mengalami perlakuan keras dari keluarganya sendiri.
Hal ini terjadi setelah Alie dituduh sebagai penyebab kematian ibunya.
Konflik batin yang dialami Alie begitu menyayat hati dan menggambarkan perjuangan seorang anak untuk menemukan kedamaian dalam hidupnya.
Meski berasal dari novel, Anantya Kirana menegaskan bahwa tidak ada perbedaan signifikan antara versi novel dan film.