Modal Besar Alex Marquez Jelang GP Argentina: Siap Tampil Apik, Punya Sejarah Manis di Termas de Rio Hondo

Alex Marquez
Pembalap Gresini Ducati, Alex Marquez. (Foto: Gresini Racing)
0 Komentar

“Serius, kami melakukan beberapa hal dengan sangat baik. Tapi untuk bisa menang atau berada di posisi tiga besar dalam kejuaraan, kamu harus melakukan banyak hal dengan sangat baik. Kami memiliki semua elemen untuk mencapainya, tetapi kami harus melakukannya dengan santai dan tidak terburu-buru—semua butuh waktu.”

Beberapa hari yang lalu, diumumkan bahwa mulai musim 2027, Pirelli akan menjadi pemasok ban baru menggantikan Michelin, yang bersama dengan diterapkannya regulasi baru, akan menjadi tantangan besar bagi para pembalap dan tim.

Bagaimana pandangan Alex Marquez, yang merupakan juara dunia Moto2 2019, tentang perubahan ini? “Saya belum pernah merasakan pengalaman berpindah dari satu pemasok ban ke pemasok lainnya dalam kelas yang sama. Saya juga tidak melalui perubahan dari Dunlop ke Pirelli di Moto2. Namun, keputusan sudah dibuat dan kami harus siap menghadapinya,” tuturnya.

0 Komentar