Mateo Retegui: Raja Gol Bergamo yang Nyaris Jadi Rekan Lautaro di Inter Milan

Mateo Retegui
Mateo Retegui Tangkapan layar Instagram@mateoretegui
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Mateo Retegui akan menjadi salah satu sorotan utama di Stadion Gewiss, Bergamo, saat Atalanta akan menjamu Inter Milan dalam pertarungan krusial menuju Scudetto.

Namun, jika kita menilik kembali perjalanan kariernya, Retegui bisa saja mengenakan seragam Nerazzurri Inter, bukan Atalanta.

Sejak masih bermain di Tigre, Retegui telah menunjukkan ketajaman yang membuat Roberto Mancini dan tim pencari bakat Italia tertarik.

Baca Juga:Jurnalis Italia: Pertemuan Theo dan Maldini Buat Udara di AC Milan Semakin BeracunSiapa Ayden Heaven, Bocah 18 Tahun yang Menolak Pinangan Barcelona Demi Manchester United 

Debutnya untuk timnas Italia terjadi pada Maret 2023, dengan gol di laga perdananya melawan Inggris (1-2) dan kemenangan 2-0 atas Malta beberapa hari kemudian.

Saat itu, direktur olahraga Inter, Piero Ausilio dan Dario Baccin, hadir langsung di Ta’ Qali untuk menyaksikan Retegui dan bahkan sempat berbicara dengan agennya.

Inter sudah mulai bernegosiasi dengan Tigre berkat rekomendasi Javier Zanetti dan koneksi dengan Facundo Colidio, pemain muda Inter yang dipinjamkan ke klub Argentina tersebut.

Namun, klausul yang membuat Boca Juniors tetap memiliki 50% hak kepemilikan Retegui menyulitkan negosiasi.

Inter akhirnya mundur karena angka yang diminta terlalu tinggi.

Pada akhirnya, Genoa datang dengan tawaran 12 juta euro plus 3 juta euro dalam bentuk bonus serta persentase penjualan di masa depan, sebuah kesepakatan yang disetujui Boca.

Sementara itu, Colidio akhirnya pindah ke River Plate seharga 4,5 juta euro, hanya beberapa hari sebelum Retegui tiba di Italia.

Musim perdananya di Genoa tidak berjalan spektakuler, meski ia tetap mampu mencetak gol di Serie A.

Baca Juga:Ranieri Bangga dengan Penampilan AS Roma Meski Disingkirkan Bilbao: Mereka Berjuang Seperti SingaDaftar Klub dengan Tagihan Gaji Tertinggi di Babak 8 Besar Liga Champions: Bayern No 1, Inter di Bawah Villa

Pada musim panas 2024, beberapa klub seperti Juventus, Fiorentina, dan Roma tertarik padanya.

Namun, cedera Gianluca Scamacca mengubah segalanya. Atalanta terpaksa mencari striker baru dan mengucurkan 20,9 juta euro (plus bonus) untuk memboyong Retegui, harga yang hampir dua kali lipat dari harga yang dibayarkan Genoa setahun sebelumnya.

Inter Kehilangan Retegui, Pilih Taremi

Inter sejatinya masih mempertimbangkan Retegui sebagai tandem ideal bagi Lautaro Martinez, seperti halnya peran Mauro Icardi saat Lautaro pertama kali datang ke Italia.

Namun, kendala finansial membuat Inter lebih memilih merekrut Mehdi Taremi secara gratis, sementara kegagalan menjual Joaquin Correa dan Marko Arnautovic semakin membatasi pergerakan mereka di bursa transfer.

0 Komentar