MADRID, RADARTASIK.ID – Thibaut Courtois memberikan tanggapan tajam terhadap komentar pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, yang sebelumnya melontarkan kritik terkait keputusan wasit dalam pertarungan adu penalti melawan Real Madrid di Liga Champions, Kamis, 3 Maret 2025.
Simeone sempat berteriak dalam konferensi persnya, mempertanyakan apakah ada jurnalis yang melihat adanya sentuhan ganda oleh Julian Alvarez dalam tendangan penalti yang ia lakukan pada babak adu penalti.
Dalam komentarnya, kiper Real Madrid itu mengungkapkan rasa kesalnya terhadap apa yang ia anggap sebagai sikap playing victim (berlagak seperti korban) yang sering ditunjukkan oleh Simeone. ”Saya sudah muak dengan sikap korbanisme itu,” ungkap Courtois seperti dikutip Marca.
Baca Juga:Realisasi Pendapatan dan Belanja Negara Februari 2025 Sesuai Target, Sri Mulyani Ungkap Perkembangan TerbaruBagaimana Desain Kemasan yang Baik Dapat Meningkatkan Penjualan?
Menurut kiper Belgia itu, sikap seperti itu sudah sangat mengganggu, karena Simeone selalu mencari alasan dengan menangisi keputusan-keputusan yang ada.
Courtois menegaskan bahwa wasit tidak memiliki niat untuk menguntungkan satu tim pun, baik di Spanyol maupun di Eropa.
Ia berpendapat bahwa para wasit, meskipun manusia, telah membuat keputusan berdasarkan apa yang mereka lihat dengan jelas, baik dengan pengamatan langsung maupun bantuan teknologi.
Courtois juga menyampaikan bahwa jika tim yang kalah tidak berusaha mencetak gol kedua setelah unggul 1-0 pada menit pertama, maka kesalahan tersebut lebih kepada strategi dan performa tim mereka selama pertandingan berlangsung.
Sebelumnya, dalam wawancara di Movistar, Courtois juga memberikan analisis terkait jalannya pertandingan.
Ia menyebut bahwa pertandingan tersebut, pada akhirnya, seperti sebuah undian.
Ia merasa bahwa memang ada sentuhan ganda dalam tendangan penalti yang dilakukan oleh Alvarez dan sudah memberitahukan hal itu kepada wasit.
Namun, ia juga menyadari bahwa itu adalah keputusan yang sulit untuk dilihat dan menjadi keberuntungan yang buruk bagi Atletico Madrid.
Baca Juga:Wall Street Terus Berguncang, Perang Dagang Trump Semakin MemanasMedia Italia Sebut Thiago Motta Minta Maaf di Ruang Ganti Juventus Atas Kekalahan Kandang Terbesar Sejak 1967
Di sisi lain, Courtois juga mengakui ketidakberuntungan yang ia alami ketika mencoba menyelamatkan bola tendangan Angel Correa yang akhirnya gagal.
Kiper asal Belgia ini kemudian membahas mengenai persiapannya untuk menghadapi adu penalti.
Ia menyebutkan bahwa tim telah berdiskusi sebelumnya tentang apa yang perlu dilakukan dalam situasi tersebut.