TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pasangan calon nomor urut 1, H Iwan Saputra dan Dede Muksit Aly, siap memberikan kejutan dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.
Mereka optimistis mampu menyaingi pasangan nomor urut 3, Hj Ai Diantani Sugianto – H Iip Miptahul Paoz, serta pasangan nomor urut 2, H Cecep Nurul Yakin – H Asep Sopari Al-Ayubi.
Ketua Tim Pemenangan Iwan-Dede, Iim Imanullah, menyatakan bahwa pasangan yang mereka usung memiliki peluang besar dalam PSU nanti.
Baca Juga:Apa Penyebab Hujan Es di Tasikmalaya?Harga Bitcoin Hari Ini Mulai Naik Lagi, Tren Jangka Panjang atau Rebound Sementara?
Bahkan ia menyebut dampak PSU justru akan menguntungkan Iwan-Dede. Salah satunya, ia mengklaim, adanya dukungan kuat dari pemimpin di tingkat provinsi dan pusat.
“Jadi hubungan dengan pemimpin di pusat dan provinsi itu justru sekarang ada pada figur Iwan-Dede. Jadi pada saat Pilpres dan Pilkada Jawa Barat, kita sudah linier mengajak relawan, simpatisan juga masyarakat memilih Pak Prabowo dan Kang Dedi Mulyadi (KDM),” ujar Iim kepada Radar, Rabu 12 Maret 2025.
Menurutnya, dari dari pengisi Koalisi Indonesia Maju (KIM), yaitu Golkar dan PAN berada di belakang Iwan-Dede.
Sehingga korelasi dengan dukungan di daerah diyakini akan ada. Dia juga menyebut ada peran Dedi Mulyadi dalam perjalanan politik Iwan Saputra. Hal ini dipandang akan turut memengaruhi suara Iwan-Dede saat PSU nanti.
“Bahkan KDM ini dari dulu mendorong pak Iwan Saputra untuk maju sebagai calon bupati di Kabupaten Tasikmalaya. Makanya perjalanan karier politik pak Iwan tidak lepas dari Kang Dedi Mulyadi,” katanya.
Lebih lanjut, Iim menegaskan bahwa Iwan-Dede saat ini fokus turun langsung ke masyarakat. Menjalin silaturahmi dengan tokoh agama, pesantren, serta pemuda.
“Bahkan banyak tokoh dari seluruh penjuru kabupaten yang juga langsung datang ke kediaman Pak Iwan Saputra untuk bersilaturahmi. Mudah-mudahan ini menjadi pertanda dukungan kepada Iwan-Dede semakin kuat,” ujarnya optimis.
Baca Juga:Cecep-Asep Diprediksi Unggul di PSU Pilkada Tasikmalaya, Gerindra di Atas AnginRumah Digeledah KPK, Ridwan Kamil: Kami Kooperatif
Ia juga mengklaim bahwa pasangan Iwan-Dede adalah paket yang paling hemat dari segi anggaran. Pada Pilkada Pilkada sebelumnya tidak terlalu banyak menghamburkan uang. Melainkan dukungan murni dari masyarakat.