JAKARTA, RADARTASIK.ID – Rafael Struick mendapat pemanggilan dari Timnas Indonesia meskipun menit bermain bersama klubnya, Brisbane Roar di Liga Australia masih minim.
Pemain muda berusia 21 tahun ini disiapkan pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert jelang menghadapi Australia dan Bahrain pada kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan Maret 2025 ini.
Bersama Brisbane Roar di A-League Men musim 2024-2025, Rafael Struick baru menjalankan 10 pertandingan.
Dari 10 pertandingan tersebut, dia baru merasakan menit bermain selama 239 menit.
Baca Juga:Update Klasemen Persebaya dan PSIS Semarang Usai Imbang pada Pekan 27 Liga 1 2024-2025Septian Bagaskara Jadi Ujung Tombak Timnas Indonesia, Pernah Bobol 2 Kali Gawang Persib di Liga 1
Minimnya menit bermain ini membuat posisi Rafael di lini serang Timnas Indonesia dapat tersaingi. Apalagi, kini terdapat dua wajah baru yang menghuni lini serang Timnas.
Mereka adalah Ole Romeny dan Septian Bagaskara. Keduanya masuk daftar Garuda Calling tim nasional sepak bola Indonesia.
Dari dua nama itu, Ole Romeny berpotensi menggeser Rafael di posisi ujung tombak Timnas.
Meski posisi utama Ole depan tengah dan Rafael sayap kiri, dia juga bisa bermain di posisi yang sama dengan Rafael.
Pemain berusia 24 tahun itu memiliki fleksibilitas dalam hal posisi. Selain posisi depan tengah, dia juga dapat bermain di sayap kanan maupun sayap kiri.
Jika dibandingkan, menit bermain Ole Romeny lebih lama dibandingkan Rafael. Hingga saat ini, pemain yang baru mengambil sumpah kewarganegaraan pada Februari 2025 ini sudah merasakan 301 menit bermain bersama Oxford United.
Tercatat, Ole Romeny baru memainkan delapan pertandingan dengan menyumbangkan satu gol. Catatan golnya itu terjadi saat melawan Coventry, 1 Maret 2025 lalu.
Baca Juga:RESPEK Momen Pemain Persebaya Beri Semangat Oktafianus Fernando Usai Gagal Cetak Gol ke Gawang PSIS SemarangSetelah Sertifikat Laut, Kini Sungai Bersertifikat di Bekasi, Dedi Mulyadi: ATR/BPN Berhak Mencabut
Namun mantan pemain FC Utrecht ini jarang masuk starting eleven di Oxford United.
Ole punya kesempatan menjalani debut bersama Timnas Indonesia saat berjumpa dengan Australia di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2025 mendatang.
Bahkan, dia berpotensi masuk starter eleven pilihan Kluivert.
Sebelum menjadi WNI, Ole Romeny sudah pernah menyaksikan pertandingan Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga secara langsung.
Pada saat melawan Jepang di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) tanggal 15 November 2024 lalu, dia terlihat hadir menyaksikan pertandingan dari tribun penonton.
Dia pun terlihat menunjukkan raut kecewa setelah Garuda Nusantara menelan kekalahan dengan skor telak 0-4 dari Jepang.