Persis Solo Tinggalkan PSS Sleman di Zona Degradasi, Sho Yamamoto: Kami Tidak Pantas Turun Kasta

persis solo vs pss sleman
Momen pemain Persis Solo dikawal ketat pemain PSS Sleman pada laga pekan 27 Liga 1 2024-2025 yang berlangsung di Stadion Manahan, Senin 11 Maret 2025. (persissolo.id)
0 Komentar

SOLO, RADARTASIK.ID – Persis Solo berhasil keluar dari zona degradasi setelah memenangkan pertandingan pada pekan 27 Liga 1 2024-2025.

Persis Solo berhasil menaklukkan PSS Sleman dengan skor telak 4-1 meski pada babak pertama tertinggal lebih dulu.

Kemenangan ini mengangkat Persis Solo ke peringkat 14 dengan perolehan 26 poin. Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini unggul 4 angka dari Semen Padang dan PSS Sleman yang berada di zona degradasi.

Baca Juga:Waduh Dua Pemain Timnas Indonesia Dilarang Main Lawan Australia, Bagaimana Langkah Patrick Kluivert?Maarten Paes dan Emil Audero Punya Tinggi Badan yang Sama, Ciptakan Kedalaman Skuad Timnas Indonesia

Kapten tim Persis Sho Yamamoto menyatakan kemenangan atas PSS menjadi momen kebangkitan bagi timnya.

Dia mengakui para pemain memiliki kepercayaan diri yang tinggi pada pertandingan tersebut. Seluruh pemain ingin menang demi keluar dari zona degradasi.

Dia menyampaikan timnya tidak pantas turun kasta pada musim depan. Timnya berjanji akan terus fokus menyelesaikan pertandingan sisa di putaran kedua Liga 1 2024-2025.

Kemenangan ini juga mendapat apresiasi tinggi dari sang pelatih, Ong Kim Swee. Dia menyampaikan kemenangan atas PSS menjadi bukti bahwa timnya tidak mudah menyerah.

Dia menyebut para pemain mampu menunjukkan permainan yang positif pada babak kedua sehingga mampu mengembalikan keadaan dengan 4 gol.

Kemenangan ini menjadi kemenangan terakhir di bulan Maret 2025. Kompetisi Liga 1 akan memasuki waktu jeda selama 4 pekan karena ada agenda kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

Di momen jeda, tim pelatih akan memberikan cuti kepada seluruh pemain untuk menikmati waktu bersama orang-orang terdekat.

Baca Juga:Pantas Erick Thohir Ingin Dean James Segera Perkuat Timnas Indonesia, Jago Tendangan BebasPemain Baru Timnas Indonesia Kompak: Ayo Indonesia ke Piala Dunia 2026, Debut Lawan Australia?

Ong Kim Swee menyampaikan hal tersebut sangat penting bagi pemain agar bisa melupakan sejenak tentang sepakbola.

Dia optimistis setelah menikmati waktu bersama keluarga, sahabat maupun teman, para pemain datang dengan energi yang lebih positif.

Berbeda dengan Persis, kekalahan ini menjadi kerugian yang besar bagi PSS Sleman.

Dari 9 pertandingan yang dijalani, tim berjuluk Laskar Sembada ini hanya mencatatkan sekali kemenangan. Hasil ini membuat posisi di klasemen menjadi terpuruk.

PSS tertahan di peringkat 17 dengan perolehan 22 poin atau hanya unggul 1 angka dari Madura United yang berada di juru kunci.

Di putaran kedua ini, Alan Bernardon dan kawan-kawan masih memiliki peluang untuk keluar dari jeratan zona degradasi.

0 Komentar