Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan Janji Bangun Pemerintahan Antikritik

wali kota tasikmalaya viman alfarizi
Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan saat menghadiri acara di GCC Senin sore 10 Maret 2025. (Ayu Sabrina/Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Puluhan anak muda berkumpul di Gedung Creative Centre, Dadaha, Kota Tasikmalaya, pada Senin (10/3/2025) sore.

Bertajuk simposium, pertemuan itu menghadirkan aktivis mahasiswa, pegiat lingkungan, aktivis perempuan, pengamat sosial politik,, TNI, POLRI, hingga Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan.

Komunitas Ruang Berpikir Nusantara atau KRBN, menginisiasi diskusi dengan tajuk bahasan ‘Peran Pemuda Tasikmalaya untuk Memberikan Solusi dan Rekomendasi atas Permasalahan di Tasikmalaya’.

Baca Juga:Rumah Digeledah KPK, Ridwan Kamil: Kami KooperatifKetua PCNU Kabupaten Tasikmalaya Beri Pesan Mendalam bagi Cecep Nurul Yakin!

“Nantinya hasil pertemuan ini, buah pikir teman-teman akan dihimpun dalam berkas dan akan diserahkan kepada Walikota sebagai saran dan acaun memerintah Kota Tasikmalaya,” kata Ketua DPP Rendi Rizki Sutisna.

Khairul Fadli, sebagai ketua pelaksana menyampaikan, simposium itu dibuka untuk menyambut pemerintah baru Kota Tasikmalaya.

“Fokus permasalahan yang dibahas itu antara Kamtibmas dan juga tata ruang dan juga lingkungan, khususnya TPA Ciangir yang akan diangkat oleh temen-temen. Hasilnya dari pakar dan para aktivis itu nanti akan kami kaji dan dalam waktu akan disiapkan agar bisa diserahkan ke Walikota,” terangnya.

Viman yang saat itu duduk di antara Wakapolres Tasikmalaya Kota dan Komandan Koramil, mendengarkan sambutan-sambutan dari aktivis mahasiswa tersebut.

Sayangnya, ia tak mendengarkan diskusi itu sampai selesai, Viman hanya berpesan membangun Kota Tasikmalaya sudah pasti membutuhkan anak muda.

“Sesuai dengan visi sebagai kota industri jasa perdagangan, religius, maju dan berkelanjutan. 60 persen demografi Kota Tasik adalah anak muda. Perwujudan itu ada di acara sore hari ini. Dari berbagai kalangan, latar belakang. Itu yang harus jadi rumusan. Kolaborasi pentahelix. Kami berkomitmen untuk jadi pemerintah yang anti kritik,” kata Viman di hadapan para anak muda itu.

Sebagai gantinya, ia turut menyanyikan lagu perjuangan ‘mars mahasiswa’ bersama aktivis-aktivis itu. Bahkan Viman turut berteriak slogan-slogan yang biasa dilontarkan massa aksi demonstrasi.

Baca Juga:Wacana Alih Anggaran Mobil Dinas Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi untuk Truk Sampah Masih DiragukanBI Tasikmalaya Siapkan Rp1,8 Triliun untuk Penukaran Uang Ramadan

“Hidup mahasiswa! Hidup rakyat Tasikmalaya! Hidup perempuan yang melawan!” Teriak Viman.

Viman tampak tidak sungkan, untuk berpelukan dengan mahasiswa yang duduk di barisan depan usai berfoto bersama.

0 Komentar