JAKARTA, RADARTASIK.ID – Hari Selasa esok tanggal 11 Maret 2025 akan menjadi momen pertama penasihat teknis PSSI Jordi Cruyff diperkenalkan ke publik.
Jordi Cruyff telah tiba di Indonesia pada Minggu 9 Maret 2025 lalu. Dia datang ke Indonesia bersama dengan pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert.
Penasihat teknis asal Belanda itu mendapat kepercayaan dari PSSI untuk membangun sepak bola Indonesia menjadi lebih berkualitas.
Baca Juga:Cetak Gol, Dean James Kalahkan Klub Calvin Verdonk NEC Nijmegen, Kapan Dia Gabung Timnas Indonesia?Sehari 3 Pengendara Motor di Karangnunggal Terjatuh, Diduga Jalanan Licin Akibat Ceceran Cadas
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan sepakbola Indonesia menaruh harapan besar kepada Jordi Cruyff.
Erick Thohir mengajak kepadanya untuk bekerja sama membawa sepakbola Indonesia terbang lebih tinggi.
Lalu pertanyaannya, apa saja tugas Jordi Cruyff sebagai penasihat teknis PSSI? Simak penjelasan dari Erick Thohir berikut ini.
Mantan Presiden Inter Milan ini menyampaikan terdapat lima tugas yang diberikan kepada Jordi Cruyff.
Pertama, dia akan bertugas untuk memastikan kualitas dan konsistensi para pelatih Timnas Indonesia di berbagai kategori umur.
Tugas yang kedua yaitu melakukan perbaikan filosofi sepakbola Indonesia dengan pendekatan yang terstruktur dan modern.
Kemudian, tugas Cruyff yang ketiga ialah berkolaborasi dengan pelatih kepala Timnas Indonesia senior.
Baca Juga:Meski Masih Cedera, Kevin Diks Masuk Daftar Pemain Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Siapkan Opsi PenggantiTerbongkar Alasan Timnas Indonesia Tak Memanggil Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James
Kerja sama dengan tim pelatih ini bertujuan untuk mengoptimalkan strategi demi mencapai tim nasional yang berprestasi.
Tugas yang keempat menurut Erick Thohir adalah melakukan reformasi metodologi pelatihan dan terakhir memberikan masukan teknis ke federasi dan Badan Tim Nasional.
Dia juga akan dilibatkan dalam penentuan direktur teknik PSSI.
Tugas yang diemban mantan pemain Barcelona ini tidaklah mudah. Karena itu, perlu kerja sama seluruh pihak agar Timnas Indonesia dan sepak bola tanah air berkembang lebih pesat.
Skuad Timnas Indonesia segera lengkap
Hingga saat ini, baru pelatih kepala tim nasional Patrick Kluivert yang sudah tiba di Indonesia.
Sementara itu, asisten pelatih Timnas Indonesia Danny Landzaat dan Alex Pastoor belum tiba di Indonesia. Berdasarkan informasi yang disampaikan PSSI, keduanya akan tiba pada Rabu 12 Maret 2025.
Kluivert sudah melakukan pemanggilan kepada 27 pemain untuk menghadapi Australia dan Bahrain pada Maret ini.
Namun, komposisi pemain tim nasional belum sepenuhnya lengkap. Pelatih berusia 48 tahun ini berencana akan memanggil punggawa anyar yang saat ini sedang menunggu naturalisasi.