BANDUNG, RADARTASIK.ID— The Predator David da Silva catatkan sejarah baru bersama Persib Bandung jelang laga melawan Semen Padang.
Adapun sejarah baru David da Silva di Persib Bandung yaitu gabung club 100 bersama Nick Kuipers dan Beckham Putra.
Club 100 adalah barisan para pemain Persib yang sudah bermain bersama Persib Bandung dalam 100 pertandingan di era ISL ke sini.
Baca Juga:Formasi Persib 4-2-3-1 Tanpa Nick Kuipers dan Ryan Kurnia, Ini Susunan Pemain Persib vs Semen PadangKondisi Terkini Skuad Persib Diungkap Sang Kapten, Mental Pemain Sedang Bagus: Tetap Percaya Diri
David da Silva masuk club 100 menyusul Nick Kuipers dan Beckham Putra.
David da Silva adalah pemain asing Persib kedua yang bermain untuk Persib Bandung.
Laga 100 David da Silva bersama Persib Bandung terjadi saat Persib menang 4-1 dari Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu, 5 Maret 2025.
David da Silva mencetak 1 gol dari 4 gol kemenangan Persib Bandung kala itu.
Adapun gol Persib dicetak Nick Kuipers, Ryan Kurnia, David da Silva dan Beckham Putra.
Sejarah David da Silva Masuk Persib
Adapun sejarah David da Silva masuk Persib dimulai Liga 1 2021/2022.
Saat itu David da Silva gabung Persib Bandung.
Striker asal Brasil ini selalu jadi pilihan utama pelatih.
Di musim Liga 1 2021/2022, David da Silva mencetak 7 gol dari 15 laga selama 1.207 menit.
Sementara itu di musim berikutnya, di Liga 1 2022/2023, David da Silva David da Silva bermain 33 laga dan mencetak 24 gol dari 2.764 menit.
Baca Juga:Pembelaan Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide Setelah Dikalahkan Persib Bandung, Sebut Ini Masalahnya Segaris Lagi, PSIS Semarang Masuk Zona Degradasi, Ini Jumlah Poin Mahesa Jenar
Sedangkan pada musim lalu, David da Silva membawa Persib juara Liga 1 dan tampil dalam 34 laga selama 2.972.
Dia mencetak 30 gol sekaligus menjadi pencetak gol terbanyak Liga 1 2023/2024.
Nah, musim ini dari 26 laga yang telah dijalani Persib, DDS baru bermain 18 kali dengan 6 di antaranya datang dari bangku cadangan.
DDS bermain selama 1.194 dan mencetak 7 gol.
Berikut ini Daftar Pemain Persib Bermain 100 Pertandingan Bersama Persib Bandung sejak era ISL.
1. Hariono (2008-2019) 231 pertandingan
2. Atep (2008-2018) 217
3. Dedi Kusnandar (2015-sekarang) 171
4. Supardi Nasir Bujang (2013-2022) 161
5. Tony Sucipto (2011-2018) 140
6. Maman Abdurahman (2008-2013) 135
7. Nick Kuipers (2019-sekarang) 135
8. Febri Hariyadi (2017-sekarang) 132
9. Achmad Jufriyanto (2014-2017, 2019, 2021-sekarang) 131
10. Henhen Herdiana (2017-sekarang) 121
11. I Made Wirawan (2013-2023) 113
12. Airlangga (2008-2013, 2018) 112
13. Marc Klok (2021-sekarang) 107
14. Beckham Putra Nugraha (2019-sekarang) 104