Begini Cara Aktifkan Sidik Jari di Itel P70, Buka Kunci HP Jadi Makin Aman dan Praktis!

Itel P70
Cara aktifkan sidik jari di Itel P70, untuk keamanan lebih baik. Foto: Tangkapan layar Youtube
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Artikel kali ini akan membahas cara aktifkan sidik jari di Itel P70, yang bisa dilakukan dengan sangat mudah.

Smartphone dengan sensor sidik jari membuat ponsel lebih aman dan praktis.

Untuk kategori smartphone entry level terbaru, Itel P70 menawarkan fitur keamanan biometrik yang biasanya hanya ditemukan di kelas menengah ke atas.

Baca Juga:Keunggulan Fitur Circle to Search di Vivo V50: Ubah Cara Kerja dan Belajar dengan Sekali SentuhBongkar Ketangguhan Metal yang Jadi Material Infinix Note 50 Pro, Tetep Kokoh Saat Kebanting!

Dilansir dari kanal AF Studio, berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan sensor sidik jari di Itel P70:

1. Masuk ke Pengaturan di ponsel.

2. Gulir ke bawah dan pilih Kata Sandi & Keamanan.

3. Pilih “Sidik Jari” lalu daftarkan sidik jari terlebih dahulu.

4. Atur layar kunci dengan memilih metode keamanan, misalnya Pola.

5. Gambar ulang pola, lalu klik Konfirmasi.

6. Pada opsi penguncian layar untuk notifikasi, pilih “Tampilkan Isi Notifikasi”.

7. Tambahkan sidik jari dengan menempelkan jari ke sensor yang terletak di tombol power sebelah kanan.

8. Tempel dan angkat jari secara berulang hingga sidik jari terdaftar sepenuhnya.

9. Setelah selesai, klik Selesai.

10. Coba fitur sidik jari dengan mengunci dan membuka kembali layar menggunakan sidik jari.

Manfaat Sidik Jari pada Smartphone

Menggunakan sensor sidik jari di smartphone bukan sekadar tren, tetapi juga memberikan berbagai manfaat, antara lain:

1. Keamanan yang Lebih Baik

Sidik jari adalah identitas unik yang sulit dipalsukan. Dengan fitur ini, pengguna bisa menghindari risiko pencurian data, akses ilegal atau tanpa izin ke smartphone.

2. Proses Unlock Lebih Cepat

Dibandingkan dengan memasukkan pola atau PIN, membuka kunci layar dengan sidik jari jauh lebih cepat dan praktis. Cukup satu sentuhan, layar langsung terbuka.

3. Akses Mudah ke Aplikasi Tertentu

Baca Juga:Hasil Tes Gaming Infinix Note 50 Pro: Bisa Main PS2 atau Tidak? Begini Hasil Uji Cobanya!Xiaomi 15 Ultra Gandeng Leica, Hadirkan Kamera Pro Dalam Smartphone, Ada Bonus Perlengkapan Fotografinya!

Beberapa aplikasi mendukung keamanan tambahan dengan sidik jari, seperti aplikasi perbankan dan dompet digital. Ini akan membuat transaksi lebih aman dan nyaman.

4. Tidak Perlu Menghafal Password

Menggunakan PIN atau pola bisa merepotkan kalau kita lupa.

Namun dengan sidik jari, masalah ini bisa dihindari karena akses hanya membutuhkan sentuhan jari.

Untuk kategori HP harga 1 jutaan, Itel P70 menghadirkan fitur yang cukup kompetitif di kelasnya.

0 Komentar