RADARTASIK.ID – Infinix kembali menggebrak pasar smartphone kelas menengah dengan merilis Infinix Note 50 Pro.
Ponsel ini membawa sejumlah peningkatan yang menarik, mulai dari desain premium, layar 144Hz, hingga pengisian daya super cepat.
Dengan berbagai fitur unggulan, apakah HP ini layak disebut sebagai smartphone mid range terbaik di tahun ini?
Unboxing dan Kelengkapan Paket
Baca Juga:Cocok Buat Bang Ojol! Itel Power 70, Baterainya Sampai 10.000 mAh!Big Four Motor Listrik China Masuk Ke Tanah Air, Apa Dampaknya Pada Tren Motor Listrik 2025 di Indonesia?
Dilansir dari kanal Droidlime, Infinix Note 50 Pro hadir dengan paket penjualan yang cukup lengkap. Selain unit ponsel, dalam kotaknya juga terdapat:
– Kartu perdana Smartfren dengan total kuota 792 GB.
– VIP Card untuk layanan eksklusif di service center.
– Quick Guide dan anti gores berbahan tempered glass.
– Casing hard case dengan ring magnet untuk MagSafe.
– Charger 90W dan kabel USB-A ke USB-C.
– SIM ejector.
– Aksesori tambahan MacPad (wireless charger magnetik) dan MacPower (power bank 5000mAh) dengan fitur Clap to Charge.
Keberadaan MagPad dan MacPower menjadi daya tarik tersendiri, meskipun belum dipastikan apakah keduanya masuk dalam paket penjualan atau dijual terpisah.
Desain dan Build Quality Premium
Dari segi desain, keunggulan Infinix Note 50 Pro langsung terasa saat pertama kali digenggam.
HP ini mengusung frame flat berbahan metal, membuatnya terasa lebih solid dibanding ponsel sekelasnya.
Bagian belakangnya memiliki desain kamera berbentuk perisai dengan lensa utama 50 MP OIS Ultra Wide.
Pada bagian port dan tombol, Infinix memberikan detail yang cukup lengkap:
– Atas: Speaker JBL, mikrofon, dan infrared port.
– Kanan: Tombol power beraksen merah dan tombol volume.
– Bawah: Speaker, port USB-C, mikrofon, dan slot SIM.
Secara keseluruhan, desainnya terlihat simpel dan elegan tanpa kesan berlebihan.
Spesifikasi Infinix Note 50 Pro: Layar, Performa, dan Fitur AI
Spesifikasi Infinix Note 50 Pro cukup mengesankan untuk kelas menengah.
Baca Juga:Xiaomi 15: Upgrade Kamera Besar-Besaran, Hasil Foto Makin Pro!Harga Motor Listrik China Dibanderol Mulai Rp 1,5 Juta, Cek Faktanya Yuk!
Layarnya menggunakan panel dengan refresh rate 144Hz, jauh di atas standar 120Hz yang biasanya ada di kelas ini.
Bezel-nya juga tipis dengan desain simetris yang membuat tampilan lebih premium.
Di sektor performa, HP ini dibekali dengan:
– Chipset: Helio G100 Ultimate.
– RAM: 8GB (dapat diperluas 5GB secara virtual).