Profil dan Perjalanan Karier Rafly Altama, Pemeran Mamet di Film Rangga dan Cinta, Curi Perhatian

Rafly Altama
Rafly Altama, Pemeran Karakter Mamet di Film Musikal Rangga dan Cinta (2025) yang Sukses Curi Perhatian Publik
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Nama Rafly Altama tengah menjadi perbincangan hangat di dunia hiburan setelah perannya sebagai Mamet dalam film Rangga & Cinta (2025).

Film tersebut merupakan remake dari film legendaris Ada Apa Dengan Cinta? (AADC), dan Rafly memerankan karakter yang sebelumnya dimainkan oleh Dennis Adhiswara.

Kehadirannya di film ini sukses mencuri perhatian publik, terutama karena interaksinya dengan Katyana Mawira, pemeran Milly.

Profil Singkat Rafly Altama

– Nama Lengkap: Rafly Altama Putra

– Kelahiran: Jakarta, 16 Juli 2003

– Zodiak: Cancer

– Akun Instagram : @rafaltama

– Akun TikTok: @rafaltama

Baca Juga:Melly Goeslaw dan Anto Hoed Siap Rilis Lagu Baru untuk Film Musikal Rangga dan CintaJadwal Tayang Romansa Kampung Dangdut di RCTI, Sinetron Terbaru Lesti Kejora dan Rizky Billar

Perjalanan Karier Rafly Altama di Dunia Hiburan

Rafly memulai debutnya di industri hiburan pada tahun 2021 sebagai model video klip Naura Ayu dalam lagu Kisah Kasih Sayang.

Dari sana, ia mulai merambah dunia akting dengan tampil dalam serial Serigala Bucin.

Kesuksesannya berlanjut saat Rafly mendapat peran di film layar lebar Laura (2024).

Namun, puncak popularitasnya semakin meroket setelah bergabung dalam proyek besar Rangga & Cinta sebagai Mamet.

Perannya dalam film ini menjadi titik balik dalam kariernya dan membuat namanya semakin dikenal luas.

Karakter Mamet dalam AADC dikenal sebagai sosok yang humoris dan loyal kepada geng Cinta.

Dalam versi terbaru ini, Rafly harus menghidupkan kembali peran tersebut dengan pendekatan segar namun tetap mempertahankan ciri khas karakter Mamet.

Baca Juga:Daftar Lengkap Lagu Religi yang Rilis Ramadan 2025Biodata Artis Cilik Pengisi Suara Film Animasi Jumbo yang Tayang Lebaran 2025

Pemilihan Rafly sebagai Mamet di Rangga dan Cinta sempat menjadi bagian paling akhir dalam proses casting.

Bahkan, Katyana Mawira, pemeran Milly, mengungkapkan rasa penasarannya mengenai siapa yang akan menjadi “calon suaminya” dalam film ini, mengingat dalam spin-off Milly & Mamet (2018), karakter Mamet akhirnya menikahi Milly.

Rafly berhasil membawa pesona tersendiri dalam perannya. Banyak netizen yang terpikat dengan kehadirannya setelah melihat trailer dan konferensi pers film Rangga & Cinta.

Beberapa bahkan menilai bahwa Rafly memiliki pesona ganteng dan lucu, karakteristik yang pas untuk menggambarkan sosok Mamet di era baru.

Film Rangga & Cinta hadir sebagai versi musikal dari AADC dengan nuansa yang lebih modern.

Keikutsertaan Rafly Altama sebagai Mamet semakin memperkuat jajaran pemain muda berbakat yang siap menghidupkan kembali kisah ikonik ini.

0 Komentar