Biodata Quinn Salman:
– Nama lengkap: Quinn Salvi Aqilah
– Kelahiran: Jakarta, 24 Januari 2010
Akun Instagram: @quinnsalman 5. Muhammad Adhiyat sebagai Atta
Muhammad Adhiyat adalah aktor cilik yang mulai dikenal lewat perannya dalam film Pengabdi Setan (2017), dan semakin terkenal sejak jadi pemeran utama film Dilan 1983 Wo Ai Ni yang rilis tahun 2024.
Adhiyat juga memiliki pengalaman sebagai model dan bintang iklan sejak bayi.
Di film Jumbo, ia berperan sebagai Atta, karakter antagonis yang menjadi penghalang bagi perjalanan Don.
Biodata Muhammad Adhiyat:
– Nama lengkap: Muhammad Adhiyat Abdulkadir
– Kelahiran: Bekasi, 28 Februari 2011
– Akun Instagram: @adhiyat7
Baca Juga:Link Siaran Ulang Indonesian Idol Spekta 6, Opick Meriahkan Acara, Raisa Jadi JuriDeddy Mizwar Ungkap Hal yang Membuat Para Pencari Tuhan Terus Eksis hingga Kini
Sinopsis Film Animasi Jumbo
Film Jumbo mengisahkan perjalanan seorang anak laki-laki bernama Don yang bercita-cita menghidupkan kembali pertunjukan buku dongeng peninggalan orang tuanya.
Namun, mimpinya tidak berjalan mulus karena seorang teman bernama Atta mencuri buku dongeng tersebut.
Untungnya, Don mendapat dukungan dari neneknya serta dua sahabatnya, Nurman dan Mae.
Di tengah perjalanannya, ia bertemu dengan Meri, seorang anak perempuan dari dunia lain yang sedang mencari kedua orang tuanya.
Berbagai rintangan menghadang perjalanan mereka. Mampukah Don mendapatkan kembali bukunya dan membantu Meri menemukan keluarganya?
Film animasi Jumbo akan ditayangkan serentak di 17 Negara, menjadikannya sebagai salah satu film lebaran 2025 yang layak dinantikan.