Tijjani Reijnders Optimistis AC Milan Akan Bangkit dan Raih Gelar Coppa Italia

Tijjani Reijnders
Tijjani Reijnders Tangkapan layar Instagram@acmilan
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Tijjani Reijnders resmi memperpanjang kontraknya dengan AC Milan hingga 2030 dengan kenaikan gaji signifikan.

Dalam wawancara dengan saluran resmi klub, ia mengungkapkan kebanggaannya bertahan lebih lama di Milan, yang ia anggap sebagai rumah kedua.

“Ini benar-benar momen yang spesial. Menandatangani perpanjangan kontrak dengan Milan membuat saya sangat bangga. Bisa bertahan lebih lama di klub indah ini bersama keluarga saya adalah kebanggaan tersendiri,” ujar Tijjani dikutip dari Calciomercato.

Baca Juga:Inter Tanpa Pemain Sayap Kiri, Inzaghi Siapkan Formasi Darurat 4-4-2 Lawan FeyenoordMats Hummels Kecewa Diberi Libur Panjang oleh Claudio Ranieri

Meski tim sedang mengalami masa sulit, Reijnders tetap yakin Milan bisa bangkit dan menargetkan gelar Coppa Italia musim ini.

“Kami memang sedang dalam periode sulit, tapi saya yakin segalanya akan membaik. Jika Anda bermain untuk Milan, Anda ingin memenangkan trofi,” ungkapnya.

“Kami masih punya peluang untuk meraih gelar Coppa Italia. Dan tentu saja, kami harus siap menghadapi musim depan dengan lebih baik,” tambahnya.

Ia juga merasa semakin nyaman di tim, dengan performa yang terus meningkat dibanding musim pertamanya.

Terakhir, Reijndersmenyoroti eratnya hubungan dengan rekan setim dan berterima kasih kepada para fans atas dukungan mereka dan berjanji bahwa Milan akan tampil lebih baik ke depannya.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar karena selalu mendukung kami, bahkan di saat-saat sulit. Kami pasti akan tampil lebih baik, sekarang dan di musim depan. Forza Milan,” pungkasnya.

0 Komentar