Sampah Berpotensi Melonjak Saat Ramadan, Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Siapkan Solusi Seperti Ini

tumpukan sampah di Jalan SL Tobing Kota Tasikmalaya
Tumpukan sampah di Jalan SL Tobing Kota Tasikmalaya.\\(Ayu Sabrina/Radartasik.id)
0 Komentar

“Maksud menambah container baik, jika niatnya untuk menampung, memindahkan sampah dari tengah kota ke pinggir kota. Namun jika penambahan container itu di tempatkan di TPS-TPS liar, ini yang keliru. Kalo liar atau ilegal jangan didukung dengan difasilitasi,” katanya.

Ia juga menekankan, pelajaran yang diambil dari Magelang ataupun Banyumas, seyogyanya melibatkan ahli untuk melihat keadaan secara riil di Kota Tasikmalaya.

“Kepergian Dinas LH ke Magelang pada waktu lalu dan pertemuan pak Walikota dengan pimpinan daerah Banyumas harus membuahkan hasil. Jangan asal pergi dan belajar saja. Kalau memang menatap Banyumas sebagai contoh, ya kami warga menunggu hasilnya. Menunggu keputusan yang akan diambil Walikota terhadap TPA Ciangir. Sebab Banyumas sudah sukses menerapkan Zero Waste to Landfill terbaik di ASEAN,” tandasnya. (Ayu Sabrina)

0 Komentar