JAKARTA, RADARTASIK.ID – Antusiasme tinggi ditunjukkan suporter Garuda jelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2025.
Bahkan, tiket yang disediakan tidak cukup untuk memenuhi antusiasme dari suporter Timnas Indonesia.
Meski pertandingan berlangsung di kandang Australia, suporter yang dikenal dengan nama Garuda Fans berbondong-bondong untuk memberikan dukungan kepada anak asuh Patrick Kluivert.
Baca Juga:Jepang Amankan Tiket Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia dapat Keuntungan, Minimal 1 Poin Lawan AustraliaPersaingan Emil Audero dan Maarten Paes Bakal Sulitkan Australia, Pelatih Timnas Indonesia Tinggal Memilih
Mereka ingin datang ke stadion untuk mendukung perjuangan pemain demi meraih poin maksimal di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Akan tetapi, animo besar dari suporter tak bisa ditampung seluruhnya oleh panitia lokal Australia.
Panitia tim tuan rumah menyediakan kuota yang terbatas. Sehingga, tiket yang disediakan jumlahnya juga terbatas.
Tingginya antusiasme masyarakat untuk menyaksikan pertandingan tersebut mendapat respons dari PSSI.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan pihaknya sedang melobi panitia pertandingan Australia agar ada penambahan tiket bagi Garuda fans.
Erick Thohir mengungkapkan berharap ada penambahan tiket bagi suporter Indonesia.
Namun, dia menyampaikan keputusan terkait penambahan jumlah tiket bagi suporter tim tamu tergantung dari pihak Australia.
Dia menjelaskan penjualan tiket yang dibuka secara bertahap. Erick memprediksi akan ada penambahan tiket bagi suporter Indonesia pada penjualan tahap selanjutnya.
Baca Juga:Resmi Dibuka! Ini Cara Pembelian Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain melalui Livin By Mandiri, Buruan CheckoutWar Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Dimulai Hari Ini Pukul 10.00 WIB, Harga Termurah Rp300 Ribu
Tingginya antusiasme ini membuat mantan Presiden Inter Milan itu bangga. Bahkan, dia menyampaikan terima kasih kepada suporter yang telah menunjukkan antusiasmenya pada laga kontra Australia.
Peran suporter bagi Timnas Indonesia amat penting. Apalagi, pertandingan akan berlangsung di kandang lawan.
Kehadiran pemain ke-12 dapat membantu pemain untuk meraih kemenangan. Selain itu, suporter juga dapat membantu Timnas Indonesia untuk menekan mental pemain Australia.
Indonesia Bangsa yang Besar
Panitia pelaksana pertandingan Australia sebelumnya sudah membuka penjualan tiket Australia vs Indonesia.
Namun, kuota yang disediakan tidak cukup menampung animo dari Garuda fans. Soal ini menjadi perhatian dari Erick Thohir.
Meski antusiasme suporter tidak tertampung seluruhnya, Erick bangga dengan hal tersebut karena menunjukkan bahwa Indonesia merupakan bangsa yang besar.
Hingga saat ini, jumlah tiket yang berhasil didapatkan oleh Garuda fans mencapai 3250 tiket.