RADARTASIK.ID – Bagi warga Bogor yang sedang mencari takjil untuk berbuka puasa, Perumahan Vila Bogor Indah 5 di Kedung Halang, Bogor Utara bisa jadi pilihan terbaik.
Kawasan ini dikenal dengan beragam kuliner lezat yang cocok untuk berbuka puasa.
Dari makanan ringan hingga hidangan yang mengenyangkan, semua tersedia di sini.
Baca Juga:5 Trik Pakai Cushion Supaya Makeup Flawless dan Tahan Lama!Kuliner Beijing di Bogor! Nikmati Sensasi Berbuka dengan Cita Rasa Negeri Tirai Bambu
Apa saja makanan yang bisa kamu coba di kuliner Perumahan Vila Bogor Indah 5? Berikut beberapa rekomendasi yang wajib dicoba!
1. Bakso Tahu dengan Berbagai Topping
Bakso tahu di sini berbeda dari siomay pada umumnya. Tahu putih diisi dengan adonan daging yang gurih, lalu diberi berbagai topping menarik seperti ayam suwir, mercon pedas, hingga keju leleh.
Dengan harga Rp15.000, kamu sudah bisa mendapatkan 6 pcs bakso tahu lezat yang cocok untuk berbuka puasa.
2. Cirawang, Bakso Aci Tulang Rangu yang Bikin Nagih
Cirawang atau bakso aci tulang rangu juga jadi favorit di Perumahan Vila Bogor Indah 5.
Makanan ini terdiri dari tetelan, ceker, serta kering-keringan yang diberi kuah asam, manis, dan pedas.
Sensasi gurih dan pedasnya sangat cocok untuk kamu yang suka makanan berkuah. Harga seporsi Cirawang hanya Rp15.000 saja!
3. Wonton Hangat dengan Kaldu Gurih
Wonton, makanan khas Tiongkok ini juga bisa kamu temukan di sini.
Baca Juga:Bakso Viral di Malang! Tetelannya Sebanyak Ini, Cuma 15 RibuStop Kulit Kusam dan Berminyak! Pakai Produk Ini Sekarang!
Dibuat dari lembaran tipis tepung terigu yang diisi daging, seafood, atau sayuran, wonton disajikan dengan kuah kaldu yang gurih.
Rasa daging asli dengan tambahan chili dan garlic oil membuat hidangan ini semakin menggugah selera.
Satu porsi wonton bisa dinikmati dengan harga Rp15.000.
4. Beef Lumer, Solusi Kenyang Tanpa Nasi
Jika kamu ingin berbuka dengan makanan yang mengenyangkan tanpa nasi, Beef Lumer adalah pilihan yang tepat.
Dengan harga mulai dari Rp13.000 – Rp18.000, kamu bisa menikmati daging sapi yang disajikan dengan selada, jagung, makaroni, dan saus super pedas yang bikin ketagihan.
5. Puding Manis yang Lembut di Mulut
Setelah makanan gurih, tentu kurang lengkap tanpa makanan penutup.
Puding di Perumahan Vila Bogor Indah 5 ini hadir dengan berbagai rasa, seperti stroberi, keju, dan vla yang lembut.