Conte Ingin Lupakan Kekalahan Memalukan dari Como dengan Mengalahkan Inter Milan

Antonio Conte
Antonio Conte Tangkapan layar Instagram@sscnapoli
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Pelatih Napoli, Antonio Conte, bertekad bangkit dari kekalahan mengejutkan melawan Como dengan menargetkan kemenangan atas Inter Milan.

Napoli akan menghadapi Inter dalam laga big match Serie A pekan ke-27, yang dijadwalkan berlangsung Minggu, 2 Maret pukul 00.00 WIB di Stadion Diego Armando Maradona.

Duel ini menjadi sangat krusial dalam persaingan papan atas, mengingat Napoli hanya tertinggal satu poin dari Inter, setelah memimpin klasemen selama berbulan-bulan.

Baca Juga:Prediksi AS Roma vs Como: Adu Tajam Bocah Ajaib Argentina Lawan Paulo DybalaRanieri: Melawan Como Seperti Pergi ke Dokter Gigi Tanpa Obat Bius

Dalam konferensi pers jelang laga, Antonio Conte menegaskan bahwa Napoli harus fokus pada pertandingan ini dan tidak tertekan dengan situasi di klasemen.

“Terlepas dari klasemen, saya berharap Napoli mulai terbentuk setelah tujuh bulan. Kami harus bangga berada di posisi ini, tapi tidak boleh merasa terbebani,” ujar Conte dikutip dari Tuttomercatoweb.

“Saya katakan kepada para pemain: ‘Mari nikmati momen ini, karena kami pantas berada di sini berkat kerja keras kami,” lanjutnya.

Terkait pengaruh laga ini dalam persaingan menuju scudetto, Conte menekankan bahwa setiap poin sangat berarti, terutama mengingat persaingan ketat di papan atas.

“Dampaknya tentu besar karena ada tiga poin yang diperebutkan, dan ada banyak tim yang mendekati kami. Jadi, dari sudut pandang ini, pertandingan ini sangat penting,” tambahnya.

Napoli sendiri dalam kondisi tidak ideal dan menghadapi laga ini dalam situasi darurat akibat badai cedera.

Anguissa, David Neres, dan Mazzocchi masih dalam proses pemulihan, sehingga Conte harus memutar otak dalam memilih susunan pemain terbaik.

Baca Juga:Cesc Fabregas Bantah akan Gantikan Ranieri: Tidak Ada Minat dari AS RomaAC Milan Gagal Total, Bukti Pemecatan Paolo Maldini adalah Kesalahan Fatal

Skema 3-5-2 tampaknya akan menjadi pilihan utama, dengan Meret tetap dipercaya di bawah mistar. Di Lorenzo, Rrahmani, dan Buongiorno akan mengisi lini belakang.

Di lini tengah, Politano dan Spinazzola akan beroperasi di sisi sayap, sementara Lobotka, McTominay, dan Billing diandalkan untuk menjaga keseimbangan permainan. Namun, ada kemungkinan Gilmour masuk sebagai opsi alternatif.

Di lini serang, duet Lukaku dan Raspadori akan kembali dipercaya. Raspadori sendiri sedang dalam performa bagus setelah mencetak gol dalam dua pertandingan terakhir.

Di kubu lawan, Inter Milan datang dengan motivasi tinggi untuk mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen.

0 Komentar