RADARTASIK.ID — Mulai awal Februari 2025, perusahaan penyedia BBM melakukan penyesuaian harga BBM. Baik BUMN maupun swasta.
Perusahaan penyedia BBM yang melakukan penyesuaian harga BBM yaitu PT Pertamina, Shell Indonesia, BP-AKR, dan PT Vivo Energy Indonesia.
Perusahaan-perusahaan penyedia BBM itu melakukan penyesuaian harga produk BBM non-subsidi mulai 1 Februari 2025.
Baca Juga:PROFIL Biodata Lengkap M Farhan: Mantan Direktur Persib yang Jadi Wali Kota Bandung 2025-2030PREDIKSI Susunan Pemain Persib vs Madura United: 1 Pemain Kunci Absen, Bojan Hodak Siapkan Mateo Kocijan
Hanya saja, pada 10 Februari 2025, BP-AKR menurunkan harga produk BBM kembali setara RON 92 atau BP 92 dari Rp 13.350 menjadi Rp 13.200 per liter.
Bagaimana denga harga BBM Pertamina non subsidi?
Awal Februari 2025, Pertamina menaikan harga BBM non subsidi, diantaranya Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamax Green 95, dan Pertamina Dex.
Harga Pertamax dari Rp 12.500 per liter pada Januari 2025 menjadi Rp 12.900 per liter.
Kemudian, Pertamax Turbo naik jadi Rp 14.000 dari Rp 13.700 per liter.
Berikutnya, harga Pertamax Green dari sebelumnya Rp 13.400 per liter naik menjadi ke Rp 13.700.
Bagaimana dengan harga BBM Shell dan BP-AKR?
Shell juga melakukan penyesuaian harga.
Dilansir dari situs resmi perusahaan, harga Shell Super yang setara dengan Pertamax naik dari Rp 12.810 per liter menjadi Rp 13.350 per liter.
Adapun harga Shell V-Power naik dari Rp 13.530 menjadi Rp 13.940 per liter.
Kenaikan harga juga terjadi pada Shell V-Power Diesel yang kini dibanderol Rp 15.030 per liter dari sebelumnya Rp 14.030 per liter.
BP-AKR turut melakukan penyesuaian harga pada beberapa varian BBM mereka.
Baca Juga:PROFIL Biodata Lengkap Brian Yuliarto: Guru Besar ITB, Dilantik Presiden Prabowo Jadi Mendiktisaintek Prediksi Persib vs Madura United di Liga 1 Pekan ke-24: Jalan Menuju Juara Kian Terbuka, Bojan Hodak Waspada
Varian BP Ultimate yang sebelumnya dijual seharga Rp 13.530 per liter kini naik menjadi Rp 13.940 per liter.
Harga BBM jenis BP 92 juga mengalami peningkatan dari Rp 12.810 menjadi Rp 13.350 per liter.
Berikut Ini Daftar Harga BBM per 20 Februari 2025
Daftar Harga BBM Pertamina:
Pertalite: Rp 10.000 per liter
Pertamax: Rp 12.900 per liter
Pertamax Turbo: Rp 14.000 per liter
Pertamina Dex: Rp 14.800 per liter
Dexlite: Rp 14.600 per liter
Pertamax Green 95: Rp 13.700 per liter
Solar: Rp 6.800 per liter
Daftar Harga BBM Shell:
Shell Super: Rp 13.350 per liter
Shell V-Power: Rp 13.940 per liter
Shell V-Power Diesel: Rp 15.030 per liter
Shell V-Power Nitro+: Rp 14.110 per liter
Daftar Harga BBM VIVO: