Muncul Radiogram Kemendagri, Bupati Ciamis Terpilih Herdiat Sunarya Dilantik 20 Februari 2025

dedi mulyadi dan herdiat sunarya
Tangkapan layar video saat gubernur Jawa Barat terpilih Dedi Mulyadi bersama Bupati Ciamis terpilih Herdiat Sunarya saat berbincang di rumahnya.
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Berdasarkan radiogram yang diterbitkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada 11 Februari 2025 dan ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal Kemendagri, Tomsi Tohir, dipastikan bahwa pelantikan Bupati Ciamis terpilih, Herdiat Sunarya, akan dilaksanakan pada 20 Februari 2025.

Pelantikan tersebut akan dilakukan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan Jakarta.Radiogram tersebut menginformasikan bahwa pelantikan Kepala Daerah (KDH) dan Wakil Kepala Daerah (WKDH) serentak tahun 2025 akan diadakan pada Kamis, 20 Februari 2025.

Sebelum acara pelantikan, calon kepala daerah dan wakilnya diharuskan melakukan registrasi kehadiran dan pemeriksaan kesehatan pada 15-16 Februari 2025 di Plaza Gedung Kemendagri.

Baca Juga:Prediksi Gent vs Real Betis di Liga Konferensi Eropa: Bermain di Kandang Jadi Kekuatan GentPrediksi Porto vs Roma di Liga Eropa: Tim Portugal Lebih Diunggulkan, Tamu Belum Konsisten

Setelah itu, mereka akan mengikuti rangkaian kegiatan berupa gladi kotor pada 18 Februari 2025 dan gladi bersih pada 19 Februari 2025.

Menanggapi informasi ini, Kepala Bagian Pemerintah dan Kerja Sama Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis, Budi Yudia Wahyu, membenarkan bahwa radiogram dari Kemendagri tersebut telah diterima oleh pemerintah daerah.

“Betul sudah ada radiogram dari Kemendagri tentang rencana pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih. Artinya untuk Bupati Ciamis terpilih dilantik 20 Februari 2025,” katanya kepada Radar, Kamis (13/2/2025).

Budi Yudia Wahyu juga menjelaskan bahwa pemerintah daerah, khususnya Bagian Pemerintah dan Kerja Sama Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis, tengah mempersiapkan segala sesuatunya sesuai dengan jadwal yang tertera dalam radiogram tersebut.

“Kami memfasilitasi dan mendampingi Bupati kabupaten Ciamis terpilih yang akan dilantik sesuai radiogram dari Kemendagri,” ujarnya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ciamis, Andang Firman Triyadi, menambahkan bahwa selain pelantikan Bupati Ciamis, pada 20 Februari 2025 juga akan dilaksanakan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat terpilih periode 2025-2030.

“Paling terbaru hanya radiogram dari Kemendagri untuk cek kesehatan, gladi kotor, dan gladi bersih. Akan tetapi belum sampai pelantikan kepala daerah terpilih pada 20 Februari,” katanya. (riz)

0 Komentar