TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Minat masyarakat terhadap thrift fashion atau pakaian bekas berkualitas semakin meningkat, terutama di kalangan anak muda yang ingin tampil stylish dengan anggaran yang lebih hemat.
Dengan adanya tren ini memungkinkan mereka mendapatkan produk berkualitas dari brand ternama dengan harga yang terjangkau.
Salah satu toko yang menjadi tujuan favorit pecinta fashion thrift di Tasikmalaya adalah Happy Store, yang berlokasi di Lantai 2 Mal Mayasari Plaza.
Baca Juga:Plaza Asia Tasikmalaya Gelara Festival Biscuit, Dapatkan Diskon 35 PersenHotel Santika Tasikmalaya Tawarkan Dinner Imlek Mewah dan Promo Kamar Berhadiah Voucher Staycation
Happy Store menawarkan beragam pilihan fashion preloved dari berbagai merek ternama, seperti H&M, Versace, Uniqlo, dan lain-lain.
Produk yang tersedia meliputi celana, rok, kemeja, t-shirt, jaket denim, serta berbagai aksesori seperti tas dan kacamata. Dengan banyaknya pilihan, pengunjung dapat menemukan item fashion berkualitas tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
Harga produk di Happy Store juga cukup bersahabat bagi kantong, yakni berkisar antara Rp 65.000 hingga Rp 300.000. Kisaran harga ini bergantung pada merek dan kondisi barang. Meski tergolong murah, toko ini tetap mengutamakan kualitas dengan melakukan proses seleksi ketat sebelum produk dijual.
“Kami selalu menyortir barang terlebih dahulu, memastikan hanya yang berkualitas baik yang akan dijual. Selain itu, pakaian juga melalui proses penguapan agar lebih higienis dan siap pakai,” ujar karyawan Happy Store, Delis Rahmawati.
Sebagian besar pelanggan Happy Store berasal dari kalangan anak muda, termasuk mahasiswa, yang tertarik dengan fashion thrift karena selain ekonomis, banyak dari mereka juga memahami nilai dan kualitas dari brand terkenal.
“Biasanya yang datang anak-anak muda yang memang ngerti brand,” ujar Delis.
Meski begitu, tak sedikit pula orang tua yang datang ke Happy Store untuk berburu produk berkualitas dengan harga ekonomis. Delis mengungkapkan, saat ini produk dari brand Uniqlo menjadi yang paling laku dan banyak dicari oleh pengunjung.
Baca Juga:Sharp Sukses Ciptakan Petani Muda BerkelanjutanMenginap di Hotel Aston Inn Tasikmalaya Banyak Untungnya, Tersedia Promo The Unlimited January
Tak hanya mengandalkan toko fisik di Mal Mayasari Plaza, Happy Store juga aktif menjangkau pelanggan melalui berbagai kanal penjualan. Seperti hari Minggu, mereka membuka lapak di Dadaha, kawasan yang menjadi salah satu pusat keramaian di Kota Tasikmalaya.