RADARTASIK.ID—Babak Final Showcase Indonesian Idol XII yang pertama sudah digelar pada Senin, 13 Januari 2025, disiarkan langsung dari studio RCTI dengan menampilkan 10 kontestan dari 17 besar.
Ada tersisa 7 kontestan lagi yang akan perform di babak Final Showcase Indonesian Idol XIII besok, Selasa, 14 Januari 2025, yang juga merupakan penentuan siapa yang akan tereliminasi.
Babak Final Showcase ini memperebutkan posisi 15 besar dari 17 kontestan, berarti akan ada 2 orang yang tereliminasi dari panggung Indonesian Idol XIII.
Baca Juga:Profil Biodata Nakei, Kontestan Indonesian Idol XIII Berhijab, Kuda Hitam yang Suaranya Bikin MerindingProfil Biodata Shabrina Leanor Indonesian Idol XIII, Pesona Suara Bangka Belitung yang Bikin Nangis Judika
Para kontestan memberikan penampilan yang terbaik di hadapan dewan juri, yaitu Anang Hermansyah, Judika, Raisa, Maia Estianty dan Ello.
Hasil sementara dari penampilan 10 peserta, ada 5 yang masuk ke dalam vote terendah dan terancam pulang dari kompetisi ini.
Lalu siapakah 5 peserta yang tidak aman karena mendapat vote terendah?
Sebelumnya, kita simak terlebih dahulu rekap dan ulasan dari penampilan para kontestan malam ini.
Berikut rekap dan ulasan penampilan para kontestan di babak Final Showcase Indonesian Idol XIII pertama:
Rekap dan Ulasan Final Showcase Pertama
1. Nakei
Sebagai penampilan pembuka, Nakei tampil dengan membawakan lagu “Hilang Tanpa Bilang” single milik Meiska. Ada beberapa komentar yang membangun dari para juri.
Komentar Juri:
– Anang merasa Nakei melakukan akrobatik vokal, meskipun ada beberapa bagian yang kurang nyaman didengar. Menurutnya, penampilan Nakei belum luar biasa, meskipun tetap cukup baik.
– Judika menilai konsistensi Nakei, tetapi malam itu terasa kurang dibandingkan penampilan sebelumnya. Ia menyoroti transisi vokal yang perlu diperbaiki.
Baca Juga:Profil Biodata Rara Sudirman Indonesian Idol XIII, Penyanyi Musikal Petualangan Sherina yang Mahir Main FluteJadwal Acara Trans7 Senin, 13 Januari 2025: Petualanga Jejak Si Gundul hingga Game Show Arisan
– Bunda Maia memuji akrobatik vokalnya, tetapi menyarankan agar rasanya lebih diasah.
– Raisa mengatakan bahwa penampilan Nakei sudah seperti penampilan final.
– Ello memuji kemampuan bermanuver Nakei dalam lagu sulit tersebut, meskipun penampilan sebelumnya dianggap lebih baik.
2. Abey Liansyah
Abey membawakan lagu “Dilema” dari Cherrybelle, tetapi penampilannya kurang maksimal, dan mendapat beberapa komentar dari juri.
Komentar Juri:
– Ello menilai Abey tidak menguasai panggung dan terlihat belum siap dengan lagu tersebut.
– Raisa merasa Abey kurang “greng” dan penampilannya sulit diingat.
– Judika menyebut Abey terlihat gelisah dan terlalu banyak berpikir saat tampil.