BLT DD Tak Kunjung Cair, Warga Cigayam Ciamis Geruduk Kantor Desa

Demo BLT Dana Desa
Salah seorang warga membentangkan karton bertuliskan tuntutan atas belum tersalurkannya BLT Dana Desa Hingga akhir tahun 2024 saat berunjuk rasa di hari Jumat 27 Desember 2024. (Fatkhur Rizqi/Radartasik.id)
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Puluhan warga Desa Cigayam, Kecamatan Banjaranyar, menggeruduk Kantor Desa Cigayam pada Jumat 27 Desember 2024 untuk menuntut penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahun anggaran 2024 yang belum diterima hingga akhir tahun.

Kamil, seorang pemuda Desa Cigayam, menyampaikan bahwa aksi tersebut dilakukan karena warga kecewa dengan keterlambatan penyaluran bantuan yang seharusnya diterima pada November 2024.

“Kedatangan masyarakat ke kantor desa untuk menagih BLT DD yang belum dibagikan dan meminta program pembangunan yang berhenti bahkan belum dikerjakan sama sekali agar diselesaikan,” ujarnya.

Baca Juga:Direktur RSUD dr Soekardjo Budi Tirmadi Ungkap Alasan PHK 56 PegawaiPersikotas Melaju ke Semifinal Liga 4 Seri Jawa Barat Usai Menang Dramatis 2-1 Lawan Maung Anom

Kamil juga mengungkapkan bahwa setelah aksi dilakukan, Kepala Desa Cigayam menyatakan kesiapannya untuk mundur jika masyarakat menghendaki.

“Setelah masyarakat melakukan aksi demo, ada titik terang kepala desa sudah siap mengundurkan diri. Namun, sekretaris desa dan bendahara desa belum memberikan sikap. Sedangkan pemerintah desa menjanjikan pencairan BLT DD tersebut akan dilakukan pada Selasa besok (31 Desember 2024),” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pemerintahan Desa (Pemdes) Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ciamis, Andi Sopyandi, membenarkan adanya aksi warga tersebut.

Menurutnya, demo warga menuntut penyaluran BLT DD memang terjadi. Sementara soal janji pengunduran diri kepala desa hingga kini pihaknya belum menerima surat resmi dari yang bersangkutan.

“Memang kemarin pada waktu demo, kepala desa membuat pernyataan akan menyelesaikan pekerjaan tahun 2024. Akan tetapi, hal terkait pengunduran dirinya (kepala desa, red) belum kami terima,” kata Andi, Minggu 29 Desember 2024.

Andi menjelaskan bahwa sesuai aturan Kementerian Keuangan, maksimal 25 persen dari Dana Desa (DD) dialokasikan untuk BLT. Jumlah dan peruntukan DD ditentukan melalui musyawarah desa dan dituangkan dalam APBDDesa.

“Dana Desa disalurkan dalam dua tahap, dan untuk Desa Cigayam, datanya harus dicek kembali di aplikasi administrasi,” ujarnya.

Baca Juga:Apple Dikabarkan Siap Bangun Pabrik di Bandung dan Batam, Larangan Penjualan iPhone 16 Segera Dicabut?Pemerintah Bakal Hapus Utang UMKM di Bank BUMN Tahun 2025, Skemanya Begini

Ia menambahkan bahwa pada prinsipnya, Dana Desa tahun 2024 telah disalurkan ke rekening desa masing-masing di Kabupaten Ciamis. “Prinsipnya, seluruh pemerintah desa di Kabupaten Ciamis untuk DD tahun 2024 telah disalurkan ke rekening desa,” tegasnya.

0 Komentar