LDK Al Muta’alim Polbangtan Bogor Raih Juara Nasional di FOKRI GAMES X, Ini Kisah Suksesnya!

FOKRI GAMES X
Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Al Muta’alim Polbangtan Bogor meraih prestasi di ajang FOKRI GAMES X, yang diselenggarakan pada 23-24 November 2024. (Polbangtan Bogor)
0 Komentar

TANGERANG, RADARTASIK.ID – Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Al Muta’alim Polbangtan Bogor kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang FOKRI GAMES X, yang diselenggarakan pada 23-24 November 2024.

Kompetisi ini digelar oleh Forum Kerohanian Islam Perguruan Tinggi Kedinasan se-Indonesia (FOKRI PTKI), bertempat di Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG), Tangerang.

FOKRI GAMES X adalah ajang tahunan yang melibatkan berbagai perguruan tinggi kedinasan di Indonesia, dengan tujuan mempererat ukhuwah Islamiyah dan mengembangkan potensi mahasiswa dalam bidang seni dan keagamaan.

Baca Juga:Kopdargab HAIKU Bersama PHK, Momen Silaturahmi dan Solidaritas Komunitas Motor Honda di KuninganMahasiswa Polbangtan Bogor Raih Juara Nasional Business Plan Competition

Pada kompetisi kali ini, LDK Al Muta’alim berhasil mencapai babak grand final setelah melalui seleksi ketat secara daring.

Mereka berkompetisi dalam empat cabang lomba yang berbeda, yakni Infografis, Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ), Seni Qasidah, dan Musabaqah Khattil Qur’an (MKQ).

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, turut memberikan apresiasi terhadap keberhasilan ini.

Menurutnya, pencapaian LDK Al Muta’alim ini menggambarkan komitmen Polbangtan Bogor dalam mengembangkan mahasiswa yang tidak hanya ahli di bidang pertanian, tetapi juga memiliki jiwa religius dan nasionalis.

Ia menegaskan bahwa lembaga akan terus mendukung kegiatan seperti ini untuk mencetak generasi muda pertanian yang memiliki daya saing tinggi.

Dari empat cabang lomba yang diikuti, LDK Al Muta’alim berhasil membawa pulang dua gelar juara nasional.

Tim Seni Qasidah berhasil meraih Juara 3, dengan anggota tim yang terdiri dari Dafian Febriansyah, Cahaya Nengsih, Diky Irawan, Arief Rahman Setiaji, Muhammad Rifki Permana, dan Agil Nur Hidayat.

Baca Juga:bank bjb Raih Penghargaan Bergengsi The Best Indonesia IT & Digital Operational Excellence Award 2024Polbangtan Kementan Fokus pada Kemitraan Bisnis untuk Korporasi Pertanian Modern

Selain itu, di kategori Musabaqah Tilawatil Qur’an, Rifki Abdul Hakim berhasil meraih Juara 2.

Keberhasilan ini tentunya tidak terlepas dari bimbingan intensif yang diberikan oleh Arif Prastiyanto dan Usep Rizab, selaku pembina LDK Al Muta’alim.

Dedikasi dan kerja keras para mahasiswa Polbangtan Bogor dalam mengembangkan potensi mereka di bidang seni dan keagamaan telah membuahkan hasil yang sangat membanggakan.

Salah satu anggota tim Seni Qasidah, Cahaya Nengsih, menyatakan rasa syukur dan kebahagiaannya atas pencapaian tersebut.

0 Komentar