Optimalisasi Pelayanan Masyarakat, Pemdes Linggasirna Tasikmalaya Perkuat Kapasitas RT dan RW

Linggasirna
Pemerintah Desa Linggasirna, Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, menggelar kegiatan peningkatan kapasitas Ketua RT dan RW di aula kantor desa, Selasa, 19 November 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pemerintah Desa (Pemdes) Linggasirna, Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, menggelar kegiatan peningkatan kapasitas bagi Ketua RT dan RW pada Selasa, 19 November 2024.

Acara yang berlangsung di aula kantor desa ini bertujuan untuk memperkuat kualitas pelayanan publik dan memperbaiki koordinasi antara pemerintah desa dan masyarakat di tingkat akar rumput.

Kepala Desa Linggasirna, Cecep, menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperkokoh peran RT dan RW sebagai penghubung utama antara pemerintah desa dan masyarakat.

Baca Juga:Tingkatkan Kompetensi Generasi Muda, Pemdes Cibalanarik Tasik Gelar Pelatihan Jurnalistik dan Content CreatorCetak Gol Pertamanya untuk Italia, Sandro Tonali: Tim Benar-Benar Percaya Diri dan Santai

Ia menyampaikan bahwa RT dan RW memegang peran penting dalam pelayanan publik, sehingga pembinaan yang diberikan diharapkan dapat memperkuat kapasitas para ketua RT dan RW.

Cecep juga menambahkan bahwa dalam pembinaan tersebut, para ketua RT dan RW diberikan pemahaman mengenai cara menangani keluhan warga, serta informasi terkait berbagai program pembangunan yang tengah berjalan di desa.

Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya koordinasi antara pemerintah desa dan masyarakat, guna memastikan terciptanya komunikasi yang efektif.

Dengan pendekatan pembinaan yang berkesinambungan, Cecep optimis bahwa kegiatan ini akan membawa dampak positif bagi lingkungan desa.

”Diharapkan pengurus RT/RW semakin memahami tugas dan tanggung jawabnya. Kemudian, dapat menjadi perpanjangan tangan pemerintah desa dalam menyampaikan program-program kepada masyarakat,” harap Cecep kepada Radartasik.id. (Radika Robi Ramdani)

0 Komentar