Dorong Ketahanan Pangan, Polres Tasikmalaya Buka Lahan Pekarangan Pangan Bergizi di Cigalontang

Lahan Pekarangan Pangan Bergizi
Polres Tasikmalaya bersama Kejari, TNI, dan Pemkab Tasikmalaya serta Perhutani membuka lahan pekarangan pangan bergizi di Kampung Pangangonan, Desa/Kecamatan Cigalontang, Selasa, 19 November 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Polres Tasikmalaya berinisiatif membuka lahan pekarangan pangan bergizi di Kampung Pangangonan, Desa/Kecamatan Cigalontang pada Selasa, 19 November 2024.

Langkah ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Lahan yang dibuka oleh Polres Tasikmalaya seluas empat hektare, dengan sebagian di antaranya dimanfaatkan untuk penanaman berbagai komoditas pertanian seperti padi gogo, jagung, kacang tanah, serta cabai.

Baca Juga:Tingkatkan Kompetensi Generasi Muda, Pemdes Cibalanarik Tasik Gelar Pelatihan Jurnalistik dan Content CreatorCetak Gol Pertamanya untuk Italia, Sandro Tonali: Tim Benar-Benar Percaya Diri dan Santai

Selain itu, lereng-lereng lahan ditanami pohon manglid dan alpukat untuk memperkaya keberagaman produk pangan di daerah tersebut.

Sebagai bagian dari program ketahanan pangan, benih ikan juga ditebar di Situ Pangangonan, yang memiliki luas satu kuintal lebih.

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Haris Dinzah, menjelaskan bahwa program pembukaan lahan pekarangan pangan ini dilakukan melalui kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, TNI, Perhutani, Kejaksaan Negeri Tasikmalaya, serta pemerintah desa dan kecamatan setempat.

”Pembukaan lahan pekarangan pangan bergizi ini demi menjaga keberlangsungan dan ketahanan pangan nasional,” ungkap AKBP Haris kepada wartawan, Selasa, 19 November 2024.

Haris menegaskan bahwa langkah ini sejalan dengan cita-cita Presiden Prabowo Subianto dalam mendukung pengembangan sektor pertanian dan ketahanan pangan nasional.

Selain itu, untuk memfasilitasi kegiatan pertanian masyarakat, Polres Tasikmalaya juga memberikan bantuan berupa bibit tanaman dan pupuk subsidi secara gratis.

Polres Tasikmalaya memastikan bahwa distribusi pupuk subsidi dilakukan secara tepat dan transparan, agar dapat digunakan secara maksimal oleh petani dan masyarakat.

Baca Juga:Di Lorenzo Ungkap Kunci Keberhasilan Italia, Kebebasan Taktis yang Membingungkan LawanItalia Tunjukkan Semangat Tak Terkalahkan, Buongiorno Ditugasi Bikin Lukaku Mati Kutu

Fahmi Aliansyah, perwakilan dari Pupuk Indonesia Cabang Tasikmalaya, menyatakan bahwa ketersediaan pupuk bersubsidi di Kabupaten Tasikmalaya sangat memadai.

Untuk tahun 2025, sebanyak 97 ribu ton pupuk bersubsidi telah disiapkan untuk mendukung kebutuhan pertanian di wilayah tersebut.

Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Tasikmalaya, Yedi Rahmat, mengungkapkan apresiasi terhadap inisiatif Polres Tasikmalaya.

Ia menyebutkan bahwa program pembukaan lahan pekarangan pangan ini merupakan yang pertama kali di Tasikmalaya dan mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah.

Yedi juga memastikan bahwa pemerintah akan terus berupaya menjaga ketersediaan pupuk bersubsidi yang cukup. ”Kita minta sama perusahaan pupuk Indonesia sekitar 100 ribu ton,” ungkap Yedi. (Diki Setiawan)

0 Komentar