Kelebihan ASUS ZenBook Terbaru: Laptop Tipis yang Memukau dengan Performa Tanpa Kompromi

ASUS ZenBook S 14 UX5406
ASUS ZenBook S 14 UX5406, laptop tipis yang menggabungkan desain elegan dengan performa tangguh. (asus.com)
0 Komentar

5. Memori dan Penyimpanan Luas dan Cepat

ASUS ZenBook S 14 UX5406 memiliki RAM dan ROM dengan kapasitas besar. Laptop ini memiliki kapasitas RAM tandar sebesar 32GB dan kapasitas ROM standar yang berupa SSD PCIe berkapasitas 1TB.

ASUS ZenBook S 14 UX5406 menyediakan kapasitas penyimpanan yang besar dan kecepatan akses data yang tinggi. RAM 32GB mendukung multitasking berat tanpa hambatan. Sementara, SSD 1TB memastikan booting yang cepat dan waktu loading aplikasi yang singkat.

6. Konektivitas Lengkap dengan Thunderbolt 4

ASUS ZenBook S 14 UX5406 dilengkapi dengan berbagai port yang bisa mendukung produktivitas pengguna. Laptop ini dilengkapi dengan dua port Thunderbolt 4. Port ini memiliki kecepatan transfer data sangat cepat hingga 40Gbps. Selain itu, port Thunderbolt 4 juga mendukung pengisian daya cepat serta koneksi ke layar eksternal hingga resolusi tinggi. Selain Thunderbolt 4, ASUS ZenBook S 14 UX5406 juga menyediakan beberapa port lain. Adapun port yang tersedia adalah port USB 3.2 Gen 2 Type-A, HDMI 2.1, dan audio jack 3.5mm.

Baca Juga:Pemilik Roma Dekati Graham Potter dan Ten Hag di London, Situasi di Klub Malah Makin Bingung Peran Orang Tua yang Sering Dilupakan Saat Anak Berkendara ke Sekolah, Sudah Tahu Risikonya?

7. Wi-Fi 7 untuk Koneksi Internet Stabil dan Cepat

ASUS ZenBook S 14 UX5406 sudah mendukung teknologi Wi-Fi 7. Versi terbaru dari WiFi ini mampu memberikan kecepatan internet lebih cepat dan koneksi yang lebih stabil. Wi-Fi 7 ini membuat laptop ideal untuk pengguna yang sering melakukan konferensi video, streaming, atau aktivitas lain yang membutuhkan koneksi internet cepat.

8. Daya Tahan Baterai Lama dengan Pengisian Cepat

ASUS ZenBook S 14 UX5406 memiliki baterai berkapasitas 72WHrs yang mampu bertahan sepanjang hari, tergantung pada penggunaan. Pengisian daya cepat melalui port USB-C 65W memungkinkan pengisian hingga 60% hanya dalam waktu sekitar 49 menit, sangat membantu bagi pengguna yang memiliki mobilitas tinggi.

9. Keamanan dengan Fitur Login Cepat dan Aman

ZenBook S 14 UX5406 dilengkapi dengan pemindai sidik jari pada tombol daya yang mendukung fitur Windows Hello untuk login cepat. Selain itu, laptop ini juga memiliki kamera IR FHD yang memungkinkan login wajah juga melalui Windows Hello.

Meskipun terlihat remeh, dua fitur tersebut pada realitanya sangat membantu pengguna. Sebab, pengguna bisa melakukan proses login dengan lebih praktis dan aman.

0 Komentar