TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Dalam rangkaian kampanyenya di wilayah Tasikmalaya Selatan, Calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 2, Cecep Nurul Yakin, mengunjungi Kecamatan Karangnunggal dan Cipatujah pada Selasa, 5 November 2024.
Kunjungan ke Tasik Selatan ini dimaksudkan untuk mendengarkan secara langsung keluhan dan harapan masyarakat setempat, sekaligus menjalin komunikasi langsung dengan warga.
Di Kecamatan Karangnunggal dan Cipatujah, masyarakat menyampaikan beberapa permasalahan utama yang mereka hadapi, mulai dari infrastruktur jalan yang rusak, kebutuhan bahan pokok yang harganya cukup tinggi, hingga kesulitan dalam mendapatkan pupuk dan air bersih.
Baca Juga:Kejaksaan Tetapkan 3 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi KUR Bank BUMN di Kabupaten TasikmalayaMasih Misteri, Jasad Pria Tertindih Sepda Motor di Tasikmalaya, Warga Sukaratu Heboh
Selain itu, warga juga mengungkapkan masalah irigasi yang tidak optimal dalam mengaliri lahan pertanian, sehingga berdampak pada hasil pertanian mereka.
Koordinator Tim Gabungan (Timgab) Pemenangan Pasangan Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, Asop Sopiudin, menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari strategi kampanye pasangan Cecep-Asep.
Mereka aktif turun ke lapangan untuk mendengar dan memahami langsung kebutuhan masyarakat, terutama di wilayah Tasik Selatan yang menyambut pasangan ini dengan antusiasme tinggi.
”Masyarakat menginginkan calon pemimpin yang dekat dan mendengarkan keluhan serta keinginan masyarakat langsung serta mewujudkannya dalam bentuk kebijakan,” ungkap Asop kepada Radartasik.id, Selasa, 5 November 2024.
Hal ini, lanjutnya, memberi semangat baru bagi pasangan Cecep-Asep untuk terus berjuang memenuhi harapan warga.
Mereka berkomitmen bahwa jika kelak terpilih, kebijakan yang mereka buat akan mencerminkan aspirasi yang disampaikan masyarakat selama masa kampanye.
Sebagai bagian dari usaha mendekatkan diri kepada masyarakat, Timgab bersama partai Koalisi Tasikmalaya Maju, serta para relawan dan simpatisan, akan terus menyosialisasikan pasangan Cecep-Asep.
Baca Juga:Langka! Hujan Es Guyur Puspahiang Tasikmalaya, Warga Panik hingga Lantunkan AzanTerhimpit Ekonomi, Janda Muda di Tasikmalaya Edarkan Sabu-Sabu
Asop menambahkan, mereka yakin usaha ini akan mendekatkan pasangan Cecep-Asep kepada takdir untuk menjadi pemimpin Kabupaten Tasikmalaya, dengan dukungan kuat dari masyarakat.
Cecep Nurul Yakin juga mengungkapkan rasa syukurnya atas antusiasme masyarakat yang sangat positif selama kunjungannya.
Bagi Cecep, kesempatan untuk mendengar secara langsung keluhan warga adalah hal yang sangat berharga.
Ia menegaskan bahwa dirinya ingin menjadi pendengar yang baik, memahami keluhan masyarakat, bukan sekadar menyampaikan janji atau rencana.