Pelatih Kepala Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan pujian khusus kepada Vinicius, yang menurutnya tampil luar biasa di babak kedua.
Ancelotti mengakui bahwa jarang ada pemain yang mampu menunjukkan performa sekuat itu, baik di masa lalu maupun di masa kini.
Vinicius tidak hanya memberikan energi dan intensitas, tetapi juga karakter yang kuat dalam permainan.
Baca Juga:Cetak Petani Milenial, Polbangtan Bogor Terjunkan Peserta Magang di Kalimantan TengahInilah Pesan Penting Kiai Saad Ibrahim di Kemah Santri Muhammadiyah Nasional 2024, Kontingen Jabar Turut Serta
Penampilannya begitu impresif sehingga Ancelotti menyebutnya sebagai sosok yang mampu membuat perbedaan di lapangan, meskipun sering kali menjadi target ejekan di stadion-stadion lawan.
”Dia (Vinicius Junior, red) dihujat di beberapa stadion karena dia bisa membuat perbedaan. Dia dihormati di negara ini. Bersamanya, masalah rasisme mulai berhenti, tetapi dia dihormati,” ungkap Ancelotti seperti dikutip situs resmi Real Madrid.
Lebih lanjut, Ancelotti meyakini bahwa Vinicius Junior memiliki potensi untuk memenangkan Ballon d’Or.
Meskipun penampilan brilian malam itu bukan satu-satunya alasan, prestasi Vinicius di masa lalu, seperti kontribusinya dalam kemenangan Real Madrid di Liga Champions, akan menjadi faktor kunci dalam penghargaan tersebut.
Menurutnya, tiga gol yang dicetak oleh Vinicius di pertandingan Real Madrid vs Dortmund akan menjadi nilai tambah untuk peluangnya meraih penghargaan bergengsi tersebut. (Sandy AW)