TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pasangan Yanto Aprianto dan KH Muhammad Aminudin mendapat tambahan energi politik dalam menghadapi Pilkada Kota Tasikmalaya. Di mana mereka mendapat dukungan dari H Dede Sudrajat.
Sebagaimana diketahui, H Dede Sudrajat merupakan mantan Wakil Wali Kota Tasikmalaya periode 2012-2017. Tokoh tersebut pun merupakan bagian dari keluarga besar pengusaha bus Budiman.
H Dede bersilaturahmi menyambangi kediaman Yanto Oce di Cibeureum di mana hadir juga KH Aminudin di sana. Mereka pun terlibat perbincangan santai namun serius mengenai Kota Tasikmalaya.
Baca Juga:Figura Foto Prabowo-Gibran Banyak Dipesan Setelah Pelantikan Presiden, Perajin di Tasikmalaya Tak Berani JualPendampingan BTPN Syariah Mendorong Usaha Kerajinan Anyaman Bambu Rohanah di Tasikmalaya Semakin Berkembang
Ketiganya pun menyempatkan foto bersama dengan pose salam lima jari, sebagaimana nomor urut pasangan Yanto-Aminudin. Hal itu menjadi simbol dukungan dari H Dede terhadap pasangan praktisi hukum dan ulama tersebut.
KH Aminudin mengatakan bahwa alhamdulillah dirinya bisa bersilaturahmi dengan H Dede Sudrajat. Terlebih mendapat dukungan moril akan langkahnya bersama Yanto mengarungi Pilkada. “Alhamdulillah jadi semangat dan kekuatan tambahan bagi kami di Pilkada,” ucapnya.
Menurutnya H Dede merupakan salah satu tokoh yang punya pengaruh di Kota Tasikmalaya. Terbukti dirinya bisa menang dan menjadi Wakil Wali Kota Tasikmalaya di tahun 2012 lalu. “Kami juga belajar dari pengalaman beliau,” katanya.
Di hari yang sama, pasangan Yanto-Aminudin juga ikut hadir pada acara peringatan Hari Santri Nasional (HSN). Di mana acara itu diikuti oleh ribuan santri yang memadati Stadion Wiradadaha.
Pasangan Yanto-Amin juga ikut berjalan kaki pada saat longmarch dari Dadaha menuju Masjid Agung. Layaknya panglima perang, keduanya kompak tampil di barisan depan diikuti rombongan santri dan ulama.
Dalam perjalanan tersebut KH Aminudin melantunkan lagu penyemangat aksi bela Islam menggunakan pengeras suara. “Al Quran petunjuk kami… Al Quran satukan kami….,” ungkapnya bernyanyi.(rangga jatnika)