Sinergi Pengurus MUI Desa dan Pemerintah Kecamatan Sukarame Dorong Kemaslahatan Umat

MUI Desa
Para pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa se-Kecamatan Sukarame, Kabupaten Tasikmalaya, masa khidmat 2024-2029 dilantik di Masjid Besar Baitussalam, Rabu, 16 Oktober 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Para pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa se-Kecamatan Sukarame Kabupaten Tasikmalaya periode 2024-2029 resmi dilantik di Masjid Besar Baitussalam, Rabu, 16 Oktober 2024.

Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk memperkuat sinergi antara MUI dan pemerintah dalam membangun masyarakat yang lebih baik.

Camat Sukarame, Aan Budiman, menyampaikan bahwa para pengurus MUI desa diharapkan dapat bekerja sama secara aktif dengan pemerintah kecamatan.

Baca Juga:Inisiatif Cerdas! Begini Cara Alfamart Tekan Angka Stunting di 12 Kota dan KabupatenPolbangtan Bogor Laksanakan Sekolah Lapang Padi Gogo, Petani Cipelang Antusias Menerima Ilmu Baru

Dia menekankan pentingnya sinergitas antara MUI dan pemerintah sebagai mitra strategis dalam pembangunan desa dan kecamatan.

”MUI ini merupakan suatu lembaga yang mewadahi para ulama dan memiliki peranan penting yang cukup strategis dalam pembinaan umat. Mari bersama-sama untuk bersinergi,” ujarnya kepada Radartasik.id.

Aan menegaskan bahwa MUI tingkat desa merupakan kepanjangan tangan dari MUI kecamatan.

Kehadiran lembaga ini ditujukan untuk meneruskan berbagai program MUI dan memberikan kontribusi bagi pembangunan moral dan etika masyarakat.

Dengan sinergi yang baik, MUI diharapkan dapat memperkuat fondasi agama dan membantu pemerintah dalam menghadapi tantangan sosial di masyarakat.

Selain itu, Aan meminta agar pengurus MUI desa responsif dan mampu memberikan solusi atas berbagai permasalahan keumatan dan sosial yang muncul di tengah masyarakat.

MUI juga diharapkan mampu menjembatani kepentingan antara pemerintah dan masyarakat, melengkapi peran pemerintah khususnya dalam bidang keagamaan.

Baca Juga:Polbangtan Bogor Pantau Implementasi Program Pompanisasi di Desa Lumbang dan JagabitaInsta360 Ace Pro: Kamera Aksi Berkualitas Sinematografi yang Membuat Hasil Visual Memukau!

Aan menggarisbawahi bahwa ulama sebagai sosok panutan berilmu dan pengayom umat memiliki peran penting dalam menciptakan keamanan dan kedamaian lingkungan.

Dia berharap MUI desa dapat terus memberikan bimbingan agama kepada masyarakat agar tercipta suasana damai dan tenteram dalam kehidupan bermasyarakat.

Lebih lanjut, Aan menekankan bahwa peran MUI tidak hanya sebatas menyampaikan dakwah, tetapi juga turut aktif dalam membangun lingkungan yang aman dan harmonis.

Dia berpesan kepada seluruh jajaran MUI desa dan kecamatan agar menjaga semangat kebersamaan dan selalu bersinergi dengan pemerintah kecamatan demi kemaslahatan umat.

Dengan terjalinnya kerja sama yang erat antara aparatur Kecamatan Sukarame dan MUI desa, diharapkan upaya pembangunan dalam bidang agama dan sosial dapat berjalan dengan baik dan membawa manfaat bagi masyarakat secara luas. (Radika Robi Ramdani)

0 Komentar