TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tasikmalaya telah resmi menutup pendaftaran seleksi administrasi untuk posisi Sekretaris Daerah (sekda) Kota Tasikmalaya pada pada Rabu, 16 Oktober 2024, pukul 23.59.
Hasil seleksi administrasi pada seleksi terbuka atau open bidding itu kemudian akan diumumkan hari ini (18/10/24).
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tasikmalaya, Gun Gun Pahlagunara, mengatakan bahwa pelamar jabatan Sekda Kota Tasikmalaya bertambah satu orang menjelang penutupan pendaftaran. Yaitu Kepala Bakesbangpol Kota Tasikmalaya, Ade Hendar.
Baca Juga:MAKLUMAT EYANG!!TPP Pegawai Pemkab Ciamis Sering Telat, Tokoh Pemuda Usul Pemerintah Lakukan Penyesuaian Anggaran
“Ya total ada enam. Besok (Jumat 18 Oktober 2024) siang akan diumumkan hasil seleksi administrasinya,” katanya kepada Radar, Kamis 17 Oktober 2024.
Selain Ade Hendar, sebelumnya lima orang telah melamar posisi JPT Pratama itu. Antara lain Asep Goparullah yang saat ini sebagai Pj Sekda sekaligus Kepala BPKAD. Kemudian Maman R Setiadi saat ini sebagai Staf Ahli Bidang Pemhukpol.
Lalu Dr H Kurniawan yang merupakan Kepala Biro Perencanaan, Keuangan, dan Umum di Universitas Singaperbangsa Karawang. Tiga lainnya adalah Iwan Kurniawan yang saat ini menjabat Kepala Satpol PP, kemudian Hj Ely Suminar yang menjabat Staf Ahli Bidang Kemasyaratan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar, Asep Goparullah atau Asgop adalah pelamar pertama yang mengirimkan berkas administrasi untuk ikut seleksi terbuka Sekda Kota Tasikmalaya dan Ade Hendar menjadi pelamar terakhir.
“Total ada enam pelamar. Lima dari Pemkot, satu dari luar Tasik. Pak Asgop pelamar paling duluan,” ujar Gungun.
Hal tersebut juga diakui Asgop. Ditemui usai upacara peringatan HUT Kota Tasikmalaya ke-23 di halaman Bale Kota, Asgop menerangkan bahwa persyaratan adminsitrasi sudah ia unggah dengan data yang dipastikannya benar.
Pj Sekda Kota Tasikmalaya itu juga mengaku sudah siap, dengan segala tes yang nanti akan dilalui sebagai tahap seleksi.
Baca Juga:Ivan Dicksan Sebut Petiga Idaman Pendukung Paling Solid dan Mengakar di Pilkada 2024!Kuota Guru PPPK di Ciamis Hanya 40 Orang
“Ya betul. Kalau berkas kayaknya udah lengkap. Saya tidak ada yang aneh-aneh sih. Kalau berkas administrasi udah aman. Nanti kan ada tes ya,” ucap Asgop.
Kepada Radar, Asgop mengaku pada awalnya merasa berat untuk mendaftar posisi itu. Namun setelah mendapat restu dan dukungan keluarga, ia akhirnya bisa yakin melamar pada jabatan tersebut sebagai kandidat pertama.