Public Hearing Polbangtan Bogor, Langkah Maju Tingkatkan Standar Layanan Pendidikan Pertanian

public hearing
Polbangtan Bogor melaksanakan Forum Konsultasi Publik (FKP) dalam bentuk public hearing untuk membahas standar pelayanan di Hotel Permata, Bogor, Jumat, 11 Oktober 2024.
0 Komentar

Penyelenggaraan public hearing tahun ini berbeda dibandingkan dengan sebelumnya, karena jumlah layanan yang diberikan oleh Polbangtan Bogor telah meningkat menjadi lima jenis.

Layanan tersebut meliputi Penerimaan Peserta Didik, Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi Vokasi Pertanian, Pengabdian Masyarakat, Administrasi Pendidikan, dan Pemanfaatan Teknologi dan Informasi/Layanan Pendukung.

Direktur Polbangtan Bogor, Yoyon Haryanto, menjelaskan bahwa setiap layanan, khususnya penerimaan peserta didik, merupakan salah satu aspek kritis yang dihadapi setiap tahunnya.

Baca Juga:Gerakan Tanam Padi Gogo di Bogor, Ketahanan Pangan dari Lahan TidurUnlock The Vibes: Nikmati The Papandayan Jazz Fest 2024 dengan Diskon Spesial dari bank bjb!

Dia menambahkan bahwa dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi vokasi pertanian, Polbangtan Bogor menjalankan tugas dan fungsi yang sesuai dengan program pembangunan pertanian di bawah Kementerian Pertanian.

Sebagai institusi pendidikan tinggi, Polbangtan Bogor juga memegang mandat untuk menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Yoyon menekankan bahwa salah satu dari Tri Dharma tersebut, yaitu pengabdian kepada masyarakat, merupakan layanan yang penting.

Inovasi diseminasi yang dikembangkan kampus, lanjutnya, dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, sehingga pengabdian masyarakat menjadi bagian krusial dari pelayanan yang diberikan oleh Polbangtan.

Dengan diselenggarakannya public hearing ini, Polbangtan Bogor berharap dapat terus meningkatkan standar pelayanannya, sesuai dengan kebutuhan dan harapan para pemangku kepentingan, sehingga dapat mendukung terciptanya SDM pertanian yang unggul dan berdaya saing tinggi. (sdr)

0 Komentar