Delapan Pegulat Kabupaten Tasikmalaya Siap Tempur di Invitasi Gulat Pelajar Banjar

Invitasi Gulat
Para atlet gulat yang tergabung Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kabupaten Tasikmalaya menjalani sesi latihan beberapa waktu lalu. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kabupaten Tasikmalaya tengah mempersiapkan delapan pegulat terbaiknya untuk berlaga dalam invitasi gulat antarklub pelajar dan umum yang akan diselenggarakan di Kota Banjar.

Ajang kompetisi ini dijadwalkan berlangsung dari 29 hingga 31 Oktober 2024, bertempat di GOR Multi Gelora Banjar Patroman Langensari.

Tedi Bahtiar, pengurus PGSI Kabupaten Tasikmalaya, menyebutkan bahwa dari daerahnya akan dikirim tiga atlet putra dan lima atlet putri.

Baca Juga:Penyaluran BLT Dana Desa di Sukarapih Tasikmalaya, Jompo dan Disabilitas Jadi PrioritasKepala Desa Siap Hadapi Tantangan, Apdesi Kabupaten Tasikmalaya Dorong Desa Lebih Maju

Para atlet tersebut terdiri dari Jujun (kelas 55 kg), Farel Putra (kelas 83 kg), dan Kudamah (kelas 65 kg) untuk kategori putra.

Sementara di kategori putri, ada Sovia Alpiatu Rohmah (kelas 77 kg), Elsa Ardianti (kelas 70 kg), Dini Nurmala (kelas 50 kg), Novi Astuti (kelas 53 kg), dan Dian Herlina (kelas 53 kg).

Menurut Tedi, kedelapan pegulat tersebut kini menjalani latihan intensif di SMPN 1 Leuwisari.

Dengan frekuensi latihan empat kali seminggu, para atlet ini dipersiapkan secara fisik dan mental agar siap menghadapi tantangan di kompetisi yang akan datang.

Tedi berharap, ajang ini bisa menjadi batu loncatan bagi mereka untuk berprestasi di level yang lebih tinggi, baik di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional.

Dalam menghadapi kejuaraan ini, Tedi menargetkan agar para pegulatnya bisa meraih total enam medali: dua emas, dua perak, dan dua perunggu.

Dia optimistis target tersebut bisa dicapai karena para atlet menunjukkan komitmen yang tinggi dan kemampuan yang mumpuni selama persiapan.

Baca Juga:Kejutan! Bintang Baru NPCI Kabupaten Tasikmalaya Borong 5 Medali di Peparnas XVII SoloMTs Manarul Huda Kamulyan Tasikmalaya Tambah Tiga Ekstrakurikuler Baru untuk Kembangkan Bakat Siswa

”Para atlet memiliki kemampuan fisik maupun mental ditambah serius dalam berlatih,” ucap Tedi kepada Radartasik.id, Selasa, 15 Oktober 2024.

Sovia Alpiatu Rohmah, salah satu pegulat di kelas 77 kg, mengungkapkan keyakinannya untuk meraih prestasi di kejuaraan ini.

Dia menyampaikan bahwa latihan rutin pagi dan sore hari sangat membantu menjaga kebugaran fisiknya.

Dengan semangat tinggi, dia berharap bisa membawa pulang medali dari kejuaraan di Kota Banjar. (Radika Robi Ramdani)

0 Komentar