TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID — Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, menghadiri acara Ngobrol Santai Seputar Kota Tasikmalaya (Ngobras Asik) yang digelar di Aula Bappelitbangda Kota Tasikmalaya.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Penjabat Sekretaris Daerah, H Asep Gofarulloh, serta sejumlah kepala dinas dan pejabat terkait.
Dalam kesempatan tersebut, Cheka memaparkan berbagai program unggulan yang dimiliki Pemerintah Kota Tasikmalaya dan telah berjalan serta dimanfaatkan oleh masyarakat.
Baca Juga:TPP Pegawai Pemkab Ciamis Sering Telat, Tokoh Pemuda Usul Pemerintah Lakukan Penyesuaian AnggaranIvan Dicksan Sebut Petiga Idaman Pendukung Paling Solid dan Mengakar di Pilkada 2024!
Beberapa program yang disampaikan antara lain GeCe 112, Wangsit, Bakul Tasik, Hayu Gawe, dan Paranje Tasik.
Menurutnya, semua program tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kualitas pelayanan publik.
“Mulai dari GeCe 112, Wangsit, Bakul Tasik, Hayu Gawe, Paranje Tasik. Serta program-program lain yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan serta peningkatan kualitas pelayanan publik bagi masyarakat dengan berfokus pada sektor-sektor yang dapat langsung dirasakan manfaatnya,” jelasnya.
Cheka berharap program-program yang telah berjalan dapat diteruskan dan dikembangkan oleh kepemimpinan selanjutnya agar manfaatnya semakin dirasakan oleh masyarakat.
“Mudah-mudahan apa yang sudah kami mulai ini bisa diteruskan bahkan disempurnakan lebih baik lagi karena sudah bergulir dan dirasakan publik,” harapnya.
Kepala Diskominfo Kota Tasikmalaya, H Hanafi, menjelaskan bahwa Ngobras Asik merupakan forum diskusi santai yang melibatkan para pemangku kepentingan.
Kegiatan ini menjadi sarana untuk menyebarluaskan informasi, menyerap aspirasi, dan menyosialisasikan program-program pemerintah.
Baca Juga:Kuota Guru PPPK di Ciamis Hanya 40 OrangMAN 1 Tasikmalaya Borong Piala di Kemah Bakti Sebatalyon Kabupaten Tasikmalaya
“Alhamdulillah Pak Pj Wali Kota bisa memaparkan secara langsung ke stakeholder, terkait program-program yang dijalankan. Termasuk kita juga menjaring informasi dari masyarakat dan masukan dari stakeholder,” kata Hanafi. (Firgiawan)