Dengan adanya koperasi, petani memiliki wadah untuk mengelola kegiatan pertanian mereka secara lebih terstruktur, mulai dari pengolahan bahan baku hingga pemasaran hasil produk.
Pjs Bupati Indramayu, Dedi Taufik, menyampaikan harapannya agar program Pertanian Modern ini dapat mempererat kolaborasi antara petani muda dan petani senior.
Sinergi antara dua generasi ini, terutama dalam pemanfaatan alsintan, diyakini mampu mempermudah pekerjaan para petani sehingga produksi pertanian dapat lebih optimal dan efisien. (wsd)