CIAMIS, RADARTASIK.ID – Sebanyak 6.571 orang pelamar dinyatakan lolos dalam seleksi administrasi pasca masa sanggah pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Ciamis untuk tahun 2024.
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Kabupaten Ciamis, Rifki Arifin, mengungkapkan, bahwa sebelumnya, terdapat 8.359 pelamar, namun 1.939 di antaranya tidak lolos seleksi administrasi.
“Akan tetapi bagi pelamar CPNS tidak lolos bisa mengajukan sanggahan,” ujarnya.
Baca Juga:MAN 1 Tasikmalaya Borong Piala di Kemah Bakti Sebatalyon Kabupaten TasikmalayaTokoh Sentral Ivan- Dede Kumpul di Premiere Residence, Ada Apa?
Dari jumlah tersebut, 1.083 pelamar mengajukan sanggahan, yang kemudian dijawab oleh panitia.
“Untuk sanggahan dijawab dari tidak lolos atau tidak memenuhi syarat menjadi lolos yang memenuhi syarat sebanyak 151 orang. Pelamar yang tidak lolos seleksi administrasi pasca masa sanggah sebanyak 1.788 orang,” tambahnya.
Kini, 6.571 pelamar yang berhasil lolos akan melanjutkan ke tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), namun masih menunggu jadwal dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) BKN.
“Pelaksanaan SKD, kini sedang menunggu jadwalnya Panselnas BKN,” tutup Rifki. (Fatkhur Rizqi)