Pasangan Yusuf-Hendro “Gegerkan” Warga HZ Mustofa Usai Salat Jumat

Yusuf-Hendro
Pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusud dan Hendro Nugraha membagikan nasi boks pada warga dan para pedagang di sepanjang Jalan KHZ Mustofa usai Salat Jumat dalam program \"Jumat Berkah\", Jumat 27 September 2024. (Firgiawan/Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pasangan calon wali dan wakil wali kota di Pilkada 2024, H Muhammad Yusuf dan H Hendro Nugraha, menarik perhatian warga HZ Mustofa dan sekitarnya pada Jumat 27 September 2024.

Bersama Tim Gandara Group, simpatisan, dan pendukung, mereka membagikan nasi boks kepada masyarakat setelah melaksanakan salat Jumat di Masjid Agung.

Kedua pasangan tersebut kompak menyapa warga sambil membagikan makan siang, yang membuat banyak warga berbondong-bondong menghampiri mereka. Salah seorang pengayuh becak, Maman (59), mengungkapkan rasa syukurnya.

Baca Juga:Dear…Pj Wali Kota Tasikmalaya, Kemana Program Layar Kusumah? Publik Masih Butuh!Lembaga Survei Berperan Edukasi, Bukan Menggiring Industri Politik di Kota Tasikmalaya!

“Alhamdulillah, hatur nuhun Pak, semoga amal kebaikannya diganti berkali lipat, ikhtiar dilancarkan, maju kembali memimpin bale kota,” ujarnya sambil menyalami H Hendro.

Ernawati (41), pegawai salah satu toko di HZ Mustofa, juga menyampaikan harapannya.

“Sayangnya sekarang kadang padat lagi, pak. Kita harap bisa diperbaiki lagi,” ungkapnya.

Ia mengingatkan bahwa suasana pusat kota berubah drastis saat H Yusuf menjabat.

“Kami doakan kembali memimpin supaya dilanjutkan pembenahan pusat kotanya, dituntaskan,” tambahnya.

Driver ojek online, Ripan (38), merasa bersyukur bisa mendapatkan makan siang gratis saat menunggu order.

“Alhamdulillah, kebagian juga kebetulan sedang nunggu order, gak perlu keluarkan uang untuk makan siang. Terimakasih pak, semoga lancar ikhtiarnya,” ucapnya.

Baca Juga:Pengungkapan TPPU Narkoba Rp 2,1 Triliun: Bandar Kendalikan Jaringan dari Balik Jeruji, Polri Sita Aset MewahJurnalis Radar Tasikmalaya Beri Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar pada Kegiatan Pers Mahasiswa Unsil

H Muhammad Yusuf menjelaskan bahwa mereka telah merencanakan program “Jumat Berkah” kali ini di HZ Mustofa untuk meninjau perkembangan kondisi kawasan tersebut.

“Tadi sudah Jumatan di Masjid Agung, sengaja kita jalan kaki ke sini sambil melihat perkembangan HZ Mustofa seperti apa. Banyak masukan dari pengunjung, warga dan pihak-pihak yang sering beraktivitas di sini,” katanya.

Yusuf juga berencana mengevaluasi konsep penataan kota yang pernah dilakukannya, dengan fokus pada dinamika sosial yang berkembang.

“Kalau ditakdirkan memimpin lagi, kita akan evaluasi dan penataan kembali, insyaallah,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Yusuf juga menemui warga yang membutuhkan bantuan, termasuk pengayuh becak lanjut usia yang keluarganya memerlukan uluran tangan.

“Ini juga jadi pemikiran kami, istrinya juga lumpuh. Mereka akan kami rancang mau gimana para pengayuh becak ini. Supaya tata kota baik, transportasi berjalan baik, warga kita tetap berdaya,” tekadnya, yang diamini oleh H Hendro. (Firgiawan)

0 Komentar