Viman merupakan Anggota DPRD Provinsi Jawa barat periode 2019-2024 dan kembali terpilih di Pileg 2024, hanya saja dia harus mundur karena maju di Pilkada. Kandidat paling muda di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 ini merupakan bagian dari keluarga besar Mayasari Bhakti yang secara kekayaan sudah tersohor khususnya di Kota Resik ini.
Pendampingnya yakni Rd Diky Candra Negara yang memiliki harta kekayaan tercatat Rp 3.012.500.000 (Rp 3 miliar). Angka tersebut meliputi berbagai aset tanah, kendaraan, harta bergerak serta kas atau setara kas dengan total Rp 3.372.500.000 dikurangi hutang yang tercatat senilai Rp 360.000.000.
Publik pada dasarnya sudah mengenal Diky sebagai artis atau seniman yang belakangan ini masih aktif di dunia hiburan. Sebelumnya Diky juga pernah menjabat Wakil Bupati Garut, namun dia mundur sebelum masa jabatannya habis karena ada ketidak sepahaman dengan H Aceng Fikri, Bupati Garut kala itu.
Baca Juga:Pilkada Kota Tasikmalaya Rasa Wisata, Apa Bisa?KPU Kota Tasikmalaya Tetapkan 37 Kawasan Larangan Kampanye dan Pemasangan Alat Peraga Pemilu
Calon Wali Kota nomor urut 5 ada H Yanto Aprianto yang akrab disapa Yanto Oce dengan harta kekayaan tercacat senilai Rp Rp 12.200.000.000 (Rp. 12,2 miliar). Harta kekayaan tersebut meliputi berbagai aset tanah, kendaraan serta kas atau setara kas tanpa dikurangi hutang.
Yanto oce merupakan praktisi hukum dan juga pengusaha yang kelurganya pun cukup tersohor.
Pendampingnya yakni KH Muhammad Aminudin memiliki harta kekayaan Rp. 428.436.102 (Rp 428 juta) berdasarkan LHKPN 2023. Angka tersebut meliputi aset tanah, kendaraan serta kas dan setara kas tanpa dikurangi hutang.
KH Aminudin merupakan pengasuh Ponpes Sulalatul Huda Paseh dan menduduki berbagai jabatan strategis di Kota Tasikmalaya. Sosok ulama ini merupakan Ketua MUI, Ketua harian DKM Masjid Agung Kota Tasikmalaya serta Ketua Dewan Pengawas Syariah di BPRS Al Madinah.
Berdasarkan data tersebut, Hj Nurhayati terbilang calon dengan harta kekayaan paling banyak yakni di angka Rp Rp 60.147.289.357 atau dibulatkan Rp 60,1 miliar. Sementara kandidat dengan dompet paling tipis yakni KH Muhammad Aminudin dengan harta tercatat Rp 428.436.102 atau dibulatkan Rp 428 juta.
Demikian data isi dompet atau laporan harta kekayaan para kandidat atau pasangan calon di Pilkada Kota Tasikmalaya. Sebagian LHKPN merupakan laporan tahun 2023 karena dalam pendaftaran Pilkada, mengingat tanda terimanya masih bisa digunakan untuk pemenuhan syarat pendaftaran.(rangga jatnika)