TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Presiden Joko Widodo meresmikan Bendungan Leuwikeris yang terletak di Desa Ancol, Kecamatan Cineam, Kabupaten Tasikmalaya, pada Kamis, 29 Agustus 2024. Proyek ini menelan biaya sebesar Rp 3,5 triliun dan merupakan salah satu bendungan dengan anggaran terbesar di Indonesia.
Acara peresmian Bendungan Leuwikeris juga dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, perwakilan BBWS Citanduy, serta sejumlah kepala daerah dari Ciamis, Banjar, Pangandaran, dan Tasikmalaya, termasuk Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto beserta jajarannya.
Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya pengelolaan air yang baik, mengingat air adalah sumber kehidupan dan keseimbangan alam.
Baca Juga:Presiden Jokowi Meresmikan Jembatan Ciloseh Kota Tasikmalaya dan Jembatan Citanduy Kota BanjarAda Keracunan Massal di Tasikmalaya, Presiden Jokowi Tetap Akan Kunjungi Peresmian Bendungan Leuwikeris
Dia mengingatkan bahwa air yang tidak dikelola dengan baik dapat menimbulkan bencana. Oleh karena itu, setiap tetes air sangatlah berharga dan harus dimanfaatkan dengan bijak.
Dalam pidatonya, Jokowi menjelaskan bahwa Bendungan Leuwikeris, yang mulai dibangun pada 2016, merupakan bendungan dengan anggaran terbesar dari 44 bendungan yang telah diresmikannya.
Dibandingkan dengan bendungan lain yang biayanya berkisar antara Rp 800 miliar hingga Rp 1,5 triliun, Bendungan Leuwikeris menghabiskan Rp 3,5 triliun.
”Dari 44 bendungan yang sudah saya resmikan, Leuwikeris adalah bendungan yang menelan biaya paling besar,” ungkap Presiden Jokowi saat meresmikan Bendungan Leuwikeris.
Bendungan ini memiliki luas lahan 243 hektare dengan kapasitas tampung sebesar 81 juta meter kubik air.
Jokowi berharap bendungan ini dapat memberikan manfaat multifungsi, termasuk sebagai sumber air baku, irigasi, penanggulangan banjir, dan pembangkit listrik.
Selain itu, Jokowi menyebutkan bahwa Bendungan Leuwikeris mampu mengairi area irigasi seluas 11.200 hektare, yang akan memberikan dampak positif besar bagi para petani di sekitarnya.
Baca Juga:Tim Pengamanan Presiden Jokowi di Tasikmalaya Keracunan Massal saat Persiapan Peresmian Bendungan LeuwikerisJalan Kaki, Koalisi Tasik Maslahat Antar Pasangan Iwan-Dede Daftar ke KPU Kabupaten Tasikmalaya
”Dengan mengucap bismillah saya resmikan bendungan Leuwikeris serta modernisasi dan rehabilitasi daerah irigasi Manganti di wilayah Provinsi Jawa Barat,” kata Presiden.
Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, menyatakan bahwa peresmian Bendungan Leuwikeris memberikan dampak yang sangat signifikan bagi masyarakat, khususnya di Kabupaten Tasikmalaya.
Dia berharap manfaat dari bendungan ini dapat dirasakan oleh masyarakat di Tasikmalaya, Ciamis, Banjar, hingga Pangandaran.
Ade juga menyoroti potensi bendungan ini sebagai destinasi wisata yang dapat meningkatkan perekonomian daerah, terutama bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM).