H Yanto Oce Disebut Jadi Panutan Muda-Mudi di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!

Yanto Oce
. Bakal Calon Wali Kota Tasikmalaya H Yanto Oce saat menghadiri Momentum HUT RI di RW 10 Babakan Kadu Sambongpari Kecamatan Mangkubumi pada Minggu, 18 Agustus 2024. (istimewa)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Acara peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 di RW 10 Babakan Kadu, Sambongpari, Kecamatan Mangkubumi, terlihat berbeda. Salah seorang bakal calon wali Kota Tasikmalaya, H Yanto Aprianto Oce tampak ikut hadir di sana pada Minggu pagi, 18 Agustus 2024.

Pria yang dikenal sebagai seorang filantropis tersebut melepas gerak jalan santai yang diinisiasi oleh Karang Taruna RW setempat.

Dalam kesempatan itu Yanto menyatakan kebahagiaannya bisa turut serta merasakan keceriaan bersama warga di lingkungan tersebut.

Baca Juga:Majelis Masyayikh dan Pimpinan Ponpes se-Kota Tasikmalaya Deklarasikan Dukungan pada KH Aminudin untuk PilkadaBau Tidak Sedap dari Alokasi Rp 913 Juta untuk Seragam Linmas di Kota Tasikmalaya

“Alhamdulillah, saya bersyukur dapat hadir di Babakan Kadu RW 10 untuk mengikuti dan melepas peserta gerak jalan santai. Saya sangat mengapresiasi antusiasme warga yang ikut dalam kegiatan ini. Ramainya peserta yang mengikuti gerak jalan santai menunjukkan betapa tingginya partisipasi dan peran serta masyarakat dalam memeriahkan HUT RI ke-79,” papar Yanto saat berinteraksi dengan warga.

Ia juga berpesan agar momentum kemerdekaan ini dipenuhi dengan kegembiraan, meski tengah menghadapi beragam kondisi daerah dan dinamika menjelang Pilkada mendatang.

“Insya Allah, hari ini hingga ke depan bisa membawa kebahagiaan dan kesehatan bagi masyarakat dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke-79,” ujar bakal calon yang akan maju dalam Pilkada dari PKB tersebut.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Cecep Fikri Fajar Purnama, menjelaskan bahwa kegiatan gerak jalan santai itu diselenggarakan dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-79, serta sebagai upaya pemberdayaan pemuda di wilayahnya.

“Ini menjadi batu loncatan menuju kemandirian pemuda di masa depan. Dalam kegiatan ini, kami menyediakan sepeda listrik sebagai hadiah utama, serta kipas angin dan hadiah hiburan lainnya,” ucap Fikri.

Ia juga menyampaikan rasa syukur atas kehadiran Yanto, atau dikenal Yanto Oce, dan mengapresiasi kehadirannya yang membawa keceriaan serta kesempatan bertukar pengalaman dengan warga.

“Kami bersyukur, kedatangan beliau menambah semangat kepemudaan dalam menghadapi kontestasi Pilkada mendatang,” tuturnya.

Baca Juga:PAN Warning Semua Kandidat di Pilkada Kota dan Kabupaten Tasikmalaya Siapkan Mental!Ayo Kita Sumbang! Damkar Kota Tasikmalaya Sebar Proposal untuk Acara Perlombaan Memeriahkan HUT RI!

Ketua KNPI Kecamatan Mangkubumi, H Yusvi Saiful Rijal, juga menyampaikan bahwa peringatan HUT RI ke-79 di Babakan Kadu merupakan inisiatif konkret dari kaum muda.

0 Komentar