Booth untuk Pedagang Kaki Lima Pedestrian Cihideung Masih Dalam Rancangan

pedestrian
Sejumlah pengunjung berjalan-jalan di area Pedestrian Cihideung pada Minggu 11 Agustus 2024. (Firgiawan/Radartasik.id)
0 Komentar

Setiap PKL mendapatkan lapak dengan ukuran 1 x 1,5 meter, dan dalam satu titik, terdapat sekitar 18 atau lebih pedagang.

Penataan yang rapat diharapkan dapat menyisakan ruang yang cukup untuk aktivitas masyarakat umum. Selain itu, lapak-lapak pedagang juga akan diseragamkan dengan booth yang akan dibuat oleh Dinas PUTR.

Dijelaskan bahwa desain konsep akan diumumkan lebih lanjut kepada forum dan pedagang setelah simulasi dilakukan.

Baca Juga:Bau Tidak Sedap dari Alokasi Rp 913 Juta untuk Seragam Linmas di Kota TasikmalayaPAN Warning Semua Kandidat di Pilkada Kota dan Kabupaten Tasikmalaya Siapkan Mental!

Simulasi ini bertujuan untuk memeriksa kenyamanan aktivitas di area tersebut serta memastikan panduan keamanan dan tata tertib diterapkan.

Pedagang yang tidak terdaftar tidak akan diperkenankan beroperasi, untuk menghindari kesemrawutan.

Kepala Dinas KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya, H Apep Yosa, mengungkapkan bahwa mereka akan segera menginformasikan konsep desain kepada forum dan pedagang setelah simulasi selesai dilakukan. (Firgiawan)

0 Komentar