Melalui CRPAO, MAN 2 Tasikmalaya Kenalkan Budaya Indonesia ke Pelajar Luar Negeri

CRPAO
Kepala MAN 2 Tasikmalaya Drs KH Atam Rustam MSi bersama siswa dan gurunya berfoto bersama siswa atau pelajar dari Thailand, India dan Jepang di CRPAO School yang berada di Provinsi Chiang Rai Thailand, Selasa, 6 Agustus 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – MAN 2 Tasikmalaya mengadakan CRPAO Students and Teachers Exchange Program yang diikuti oleh lima siswa-siswinya bersama para peserta lainnya dari Thailand, India dan Jepang.

MAN 2 Tasikmalaya mengirimkan Fayza Nadya Alifa, Mahira Khuzima, Tia Lestari, Muhammad Helmy Fairuz dan Ighani Abdul Malik. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala MAN 2 Tasikmalaya Drs KH Atam Rustam MSi didampingi dua guru pembimbing.

Kepala MAN 2 Tasikmalaya Drs KH Atam Rustam MSi mengatakan, kegiatan CRPAO Students and Teachers Exchange ini berlangsung 4-18 Agustus 2024. Selain diikuti oleh siswa MAN 2 Tasikmalaya, juga siswa dari luar negeri dari Thailand, India dan Jepang. Kegiatan ini sebagai bentuk mengenalkan bagaimana budaya Indonesia tercinta.

Baca Juga:Lagu ”Sekecewa Itu” Viral, Ini Makna yang Terkandung di dalamnya Menurut Angga CandraKilas Balik Sejarah! BPIP Serahkan Duplikat Bendera Pusaka Setelah 55 Tahun

”Jadi melalui program CRPAO Students and Teachers Exchange ini saling menghargai perbedaan baik budaya, agama dan keyakinan,” ungkap Atam kepada Radartasik.id, Selasa, 6 Agustus 2024.

Disamping itu juga siswa-siswi MAN 2 Tasikmalaya dapat mengambil pengalaman dan pengetahuan dalam pembelajaran. ”Semoga kegiatan ini memberikan kemanfaatan bagi kita semua,” ungkap Atam.

Dia menambahkan, tujuan utama dari exchange ini adalah belajar berkomunikasi dengan bahasa Inggris untuk siswa dan guru dalam kegiatan pembelajaran di sekolah maupun di luar sekolah, serta memperluas dan mempertahankan kemitraan dengan sekolah-sekolah di luar negeri.

KH Atam berharap kegiatan ini bisa bermanfaat bagi siswa maupun guru bisa bertambah ilmu pengetahuan dan pengalaman. Juga menambah relasi yang bersifat global, mengaplikasikan nilai-nilai toleransi dan moderasi beragama. ”Termasuk peningkatan kebiasaan berbahasa asing dan memotivasi siswa untuk siap bersaing di kancah internasional,” ucapnya.

Ketua Pembina Exchange MAN 2 Tasikmalaya Rinaldi Ismawan P MPd menambahkan, kegiatan ini berlangsung selama dua pekan. ”Untuk kegiatan tahun ini dilaksanakan di MAN 2 Tasikmalaya. Termasuk diikuti oleh siswa-siswi dari sekolah lain Thailand, India dan Jepang,” tambah dia. 

Sebagai informasi, CRPAO (Centre Regional de Production Audiovisuelle de l’Océan Indien) Students and Teachers Exchange Program adalah program pertukaran yang melibatkan siswa dan guru dari berbagai institusi pendidikan di wilayah Samudra Hindia. Tujuan utama dari program ini adalah untuk memfasilitasi pertukaran budaya dan pengetahuan di antara para peserta. (Diki Setiawan)

0 Komentar