Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Minta ASN Ikut Cegah Penyebaran DBD

Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah
Pj wali kota Cheka Virgowansyah saat memimpin apel gabungan di halaman bale kota, Senin 5 Agustus 2024. (Dinas Kominfo Kota Tasikmalaya untuk Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Demam Berdarah Dengue (DBD) masih menghantui Kota Tasikmalaya. Pj Wali Kota, Cheka Virgowansyah, meminta semua pihak tetap mewaspadainya. Tak terkecuali para pegawai pemerintahan.

Seperti diungkap sebelumnya sampai bulan Juli 2024, jumlah kasus DBD di Kota Resik ini sudah menembus angka 1.239 kasus dengan empat diantaranya meninggal dunia. Terdiri dari remaja dan anak-anak.

“Maka dari itu, ASN diharapkan untuk tetap waspada dan turut serta mencegah DBD,” katanya saat memimpin apel gabungan di halaman upacara bale kota, Senin 5 Agustus 2024.

Baca Juga:Kejutan! Isteri Vokalis Gigi Umumkan Siap Maju Pilkada Ciamis Dampingi Nanang PermanaMenanti Manuver Azies Rismaya Mahpud Jelang Masa Injury Time di Pilkada Kota Tasikmalaya!

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, lanjutnya, intervensi terhadap laju pertumbuhan kasus DBD lebih efektif menggunakan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).

Salah satunya dengan rutin melakukan 3M. Yaitu menguras, menutup penampungan air, serta mengubur barang bekas.

“Selain itu, menggencarkan kebersihan lingkungan dan pemberantasan sarang nyamuk,” jelas dia.

Pihaknya menekankan, para ASN juga turut serta mendorong dan partisipasi aktif di lingkungan masing-masing untuk menggelorakan lagi budaya gotong-royong dan bebersih lingkungan.

Termasuk membersihkan tempat-tempat yang berpotensi menjadi genangan air dan sarang nyamuk seperti wadah dispenser, pot tanaman, penampuang air kulkas, dan di tempat lainnya.

“Jadi rekan-rekan semua meningkatkan kewaspadaan dan memperhatikan kebersihan lingkungan termasuk lingkungan kantor, sebab nyamuk bisa bersarang dimana saja,” pesannya.

Pada kesempatan tersebut, Cheka juga meminta agar seluruh ASN dapat menyosialisasikan program-program Pemerintah Kota Tasikmalaya yang sudah berjalan. Terutama yang langsung dengan mudah diakses masyarakat, supaya turut menginformasikannya ke publik.

Baca Juga:Viman Alfarizi Bicara soal Terbengkalainya Terminal Indihiang dan Money Politics di Pilkada 2024!Rois Syuriah PCNU Sebut Sudah Saatnya PKB Memimpin Kota Tasikmalaya di 2024!

“Seperti Hayu Gawe, GeCe 112, Wangsit dan lain sebagainya, rekan-rekan ASN harus turut menyosialisasikan agar masyarakat mengaksesnya ketika menemukan kejadian atau kebutuhan akan pelayanan pemerintah,” kata dia.(Firgiawan)

0 Komentar