Pengundian Lapak Tuntas, PKL Jalan Ahmad Yani Garut Bersiap Meraup Untung di Jalan Pasar Baru

PKL Jalan Ahmad Yani
Tenda untuk PKL Jalan Ahmad Yani di Jalan Pasar Baru sudah mulai terpasang dan ditutupi serta sudah diberi nomor, Sabtu, 3 Agustus 2024. (Agi Sugiana/Radartasik.id)
0 Komentar

GARUT, RADARTASIK.ID – Tim Pemberdayaan dan Penataan Pedagang Kaki Lima (PKL) Kabupaten Garut telah melaksanakan pengundian nomor lapak untuk PKL di Jalan Ahmad Yani. 

Pengundian itu berlangsung di Gedung Intan Sineplek Garut, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, pada Sabtu, 3 Agustus 2024.

Kegiatan pengundian melibatkan 314 PKL yang selama ini beroperasi di sepanjang Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota. Para pedagang memilih nomor lapak di Jalan Pasar Baru.

Baca Juga:Pendaki Harus Hati-Hati, Gunung Guntur Kabupaten Garut Rawan Kebakaran saat KemarauInilah Daftar 9 Desa di Kabupaten Garut yang Sudah Menerima Uang Ganti Rugi Tol Getaci

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral (Disperindag ESDM) Kabupaten Garut, Ridwan Effendi, menyatakan bahwa pengundian nomor lapak ini ditujukan bagi PKL yang akan menempati lokasi baru di Jalan Pasar Baru. 

Ridwan berharap proses perpindahan dapat berlangsung tertib dengan bantuan pemerintah daerah dan tim terkait.

Selama proses pengundian nomor lapak, Ridwan juga menerima berbagai keluhan dari para PKL. Keluhan-keluhan tersebut akan menjadi catatan penting dan bahan pertimbangan dalam perencanaan program pemberdayaan PKL ke depannya.

Disperindag ESDM Kabupaten Garut memiliki beberapa program pemberdayaan untuk PKL, mulai dari perizinan, pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB), hingga fasilitasi label halal bagi pedagang di sektor kuliner. 

Selain itu, Ridwan berharap adanya kolaborasi dengan berbagai pihak untuk membantu para PKL, termasuk lembaga keuangan yang dapat bekerja sama dalam hal akses permodalan.

Pemerintah daerah, melalui Penjabat (Pj) Bupati Garut, telah mengeluarkan kebijakan berupa Surat Edaran yang mengajak aparatur sipil negara (ASN) untuk turut membantu PKL dengan berbelanja di lokasi baru, yaitu Jalan Pasar Baru.

Koordinator Lapangan Lembaga Pedagang Kaki Lima Garut (LPKLG), Rony Ahdiyat, berharap agar janji Pj Bupati Garut terkait pemberdayaan dan bantuan akses permodalan dapat terlaksana. 

Baca Juga:Dapat Surat dari BMKG, BPBD Kabuapten Garut Siaga Bencana, Langsung Petakan WilayahPerahu Nelayan di Pantai Santolo Terhempas Ombak Besar Hingga Terbalik, Para Awak Langsung Melompat

Rony menyatakan bahwa evaluasi dan komunikasi dengan tim pemberdayaan akan terus dilakukan untuk memantau sejauh mana relokasi tersebut berjalan.

Berdasarkan pantauan di Jalan Pasar Baru, Minggu, 4 Agustus 2024, tenda-tenda yang akan ditempati oleh PKL Ahmad Yani mulai didirikan dan diberi nomor lapak. 

Meskipun belum seluruh PKL pindah, beberapa di antaranya sudah mulai membereskan dagangan mereka di Jalan Ahmad Yani. (Agi Sugiana)

0 Komentar