BANJAR, RADARTASIK.ID – Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Banjar melaksanakan susur sungai. Kegiatan yang dimulai dari Pusdai hingga Teras Citanduy itu untuk menanamkan budaya kepedulian menjaga sungai.
Kepala BBWS Citanduy Dr Ir Elroy Koyari mengatakan, Hari Sungai Nasional 2024 menjadi momentum untuk melakukan berbagai kegiatan di sepanjang Sungai Citanduy. Mulai dari susur sungai, penanaman bibit ikan, hingga penandatangan komitmen bersama menjaga kelestarian sungai.
“Tujuannya agar warga, pemerintah, dan stakeholder memiliki tanggung jawab sama menjaga sungai,” kata Elroy Koyari, Minggu 28 Juli 2024.
Baca Juga:Aksi Penjambretan di Kota Banjar Bikin Resah Emak EmakEmak Emak di Kota Banjar Jadi Korban Jambret, Alami Luka Usai Jatuh di Motor
Elroy Koyari berharap kegiatan itu meningkatkan kesadaran masyarakat menjaga sungai, terutama dalam hal penanganan sampah dan pembangunan liar di bantaran sungai.
“Bangunan liar di sepanjang sungai dapat menyebabkan timbulnya sampah dan bahaya bagi penghuni,” ungkapnya.
Sekda Kota Banjar Soni Harison menyebut, susur sungai yang diprakarsai BBWS Citanduy untuk melestarikan keberadaan sungai.
“Ini bentuk edukasi ke masyarakat. Harus sadar betapa pentingnya menjaga sungai,” kata Soni Harison.
Ia mengajak masyarakat tidak mencemari Sungai Citanduy dengan sampah maupun limbah berbahaya. Karena air sungai bisa dirasakan manfaatnya.
Salah satunya yakni bisa dijadikan wahana wisata air. “Jika sungainya bersih tentunya bisa menyejahterakan masyarakat, dengan dijadikan wahana wisata air Sungai Citanduy,” katanya.
Pihaknya mengajak seluruh masyarakat tidak membuang sampah ke Sungai Citanduy. Kesadaran tidak membuang sampah ke sungai harus digerakkan mulai dari diri sendiri hingga lingkungan tempat tinggal. (je/anto)