GARUT, RADARTASIK.ID – Petugas masih berupaya mencari wisatawan yang hilang tergulung ombak di Pantai Karangpapak Kecamatan Cikelet Kabupaten Garut. Pencarian korban sudah memasuki hari ke lima.
Pada hari ketiga pencarian, tim SAR gabungan berhasil menemukan satu dari dua korban yang tergulung ombak. Korban yang ditemukan adalah Farhan (17).
Korban ditemukan di Muara Kancil Kampung Cikoer, Desa Cikelet, Kecamatan Cikelet dalam keadaan meninggal dunia. Kini korban sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.
Baca Juga:Beli Ganja Secara Online, Mahasiswa di Garut Dibekuk Polisi, Barang Bukti Hampir 1 KilogramPenggunaan Stadion Dalem Bintang Kabupaten Garut Dibatasi
Kasat Polairud Polres Garut AKP Anang Sonjaya mengatakan, bersama dengan tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian satu korban lagi.
”Masih belum ditemukan dan pencarian masih dilaksanakan baik darat maupun laut,” ucapnya, Senin, 15 Juli 2024.
Dia menerangkan sesuai standard operating procedure (SOP), pencarian terhadap korban masih akan dilakukan sampai hari ketujuh. Jika korban masih belum ditemukan, pencarian akan dihentikan dan hanya pemantauan.
Dalam proses pencarian korban, tim SAR gabungan mendapatkan bantuan dari relawan asal Pangandaran.
”Personel Polairud dan Basarnas masih tetap, ada bantuan relawan dari Pangandaran dua orang kemarin sore mereka tiba di kantor Polairud,” katanya.
Area pencarian terus diperluas dengan harapan korban atas nama Rizki (18) segera ditemukan. ”Untuk pencarian darat semua muara yang dekat dengan TKP disisir terus dan untuk laut sekitar 3 mil laut,” lanjutnya.
Sebelumnya, dua pelajar asal Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung terseret ombak di Pantai Karangpapak Kecamatan Cikelet, Kamis lalu. Hingga kini baru satu korban yang ditemukan. (Agi Sugiana)